HAI-Online.com - Stephanie Poetri kembali menghadirkan sebuah lagu terbaru berjudul 'Picture Myself'.
Rilisnya lagu terbaru roster 88rising ini menyusul kesuksesan EP 'AM:PM' yang dirilisnya tahun lalu setelah menjalani debut sebagai penyanyi dan penulis lagu.
Dikerjakan bersama produser M-Phazes (Madonna, Demi Lovato, Kehlani), Stephanie Poetri mengaryakan curhatnya akan kesepian bersama penulis Sarah Aarons pada departemen liriknya.
Melalui lagu terbarunya yang dibungkus dalam aransemen akustik ini, Stephanie menitikberatkan "nostalgia dan juga kerinduan yang dijahit dalam balutan kata," seperti ujarnya dalam rilis pers sebagai deskripsi utama pada lagu ini.
Kerinduan yang digambarkannya tersebut merupakan hasil dari pengalamanlong distancerelationshipyang mengandung emosi optimal untuk direndisikan menjadi sebuah karya musik terbaru.
Baca Juga: Rich Brian dan NIKI Bakal Manggung di Coachella 2022 Bareng Billie Eilish hingga Harry Styles
Mengawalinya dengan petikan gitar akustik, vokal dari Stephanie pun berpadu lembut dengan dengingan melodi synthesizer yang menghangatkan.
"You moved out the West and I moved to the city / Made separate beds but I still hold you in my chest when things aren't looking pretty," curhat Stephanie pada bait pertama lagu ini yang semakin memberikan imajinasi kerinduan berkat pahitnya rasa LDR.
"Lagu ini adalah hasil terjemahanku terhadap perasaan gundah dankeraguan yang kerap muncul karena pengalaman LDR," jelas Stephanie mengenai inspirasi lagu barunya.
Pengalaman pribadi dari Stephanie Poetri ini pun diaplikasikannya pada gitar akustik dengan nada lembut yang membuat makna lagu ini semakin emosional bagi dirinya.
"Sebagai seseorang yang mengalami langsung pengalaman LDR, lagu ini menangkap perasaan kekhawatiran, kerinduan, dan keraguan yang kerap muncul pada diriku," tegasnya.
Baca Juga: Inilah Alasan Ahmad Dhani Sebut Lagu Selimut Hati Dewa 19 Kurang Memuaskan