Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Cerita Ari Lasso Pertama Kali Diajak Ahmad Dhani Manggung Sama Downbeat, Suruh Bawain Lagu Lawas Ini

Ferry Budi Saputra - Selasa, 07 Desember 2021 | 19:05
Ari Lasso (Kiri) & Ahmad Dhani (Kanan)
YouTube/ Ari Lasso TV

Ari Lasso (Kiri) & Ahmad Dhani (Kanan)

HAI-Online.com - Ari Lasso secara blak-blakan menceritakan awal mula diajak manggung sama Ahmad Dhani untuk jadi vokalis Downbeat di sebuah acara musik sekolah.

Dua hari sebelum pentas musik sekolah, Ahmad Dhani mengajak Ari Lasso untuk ikut manggung dalam bandnya yang saat itu bernama Down Beat.

Awal mulanya Ahmad Dhani datang ke kelas Ari Lasso untuk memintanya ngebawain sebuah lagu di acara pensi sekolah.

Baca Juga: Booster Jadi Cikal Bakal Nama Dewa 19, Sahabat: Dulu Dicetuskan Adiknya Dhani

"Dia pengen bawain 'Hard to Say I'm Sorry', Gue udah bertemen sama Dhani. Terus tiba-tiba dia dari sebelah kelas gue, dia teriak, 'Ri, besok nyanyi sama Down Beat ya', 'Lagu apa?', 'Hard to Say I'm Sorry', 'Oke sip'," tuturnya dalam YouTube Ivanka TV.

Menurut Ari Lasso, kondisinya ketika Ahmad Dhani nyamper ke kelasnya pada saat itu ia lagi belajar di kelas dan masih ada guru. Tanpa pikir panjang, sambil berada di ruang kelas, penyanyi itu langsung menyetujuinya.

Setelah setuju, keesokan harinya dia langsung latihan bersama Downbeat. Saat manggung di pensi itulah, dia resmi menjadi vokalis Downbeat.

"Manggung, sukses banget. Udah sejak saat itu gue jadi penyanyinya Down Beat," katanya.

Baca Juga: Diajak Ahmad Dhani Gabung Jadi Drummer Downbeat Pas SMA, Sahabat:Nggak Kenal tapi Disamperin Dhani

Sebelum diisi Ari Lasso, vokalis Downbeat sebelumnya itu ternyata seorang cewek. Musik band itu juga lebih ke arah genre jazz. Barulah ketika ia masuk, genre band tersebut berubah menjadi pop rock.

"Kebetulan kita semua suka dengan musik-musik itu, Dhani juga suka," ujarnya.

Ia juga menuturkan kalo dia dan Wawan masuk Downbeat belakangan. Awalnya skuad band Downbeat terdiri atas Ahmad Dhani, Erwin dan Andra Ramadhan.

Halaman Selanjutnya

Editor : Hai

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

x