Follow Us

5 Momen Ikonik Band Rock dan Metal Bikin Keos Ajang Penghargaan Musik

Rifka Amalia - Senin, 20 Maret 2023 | 17:17
Tim Commerford/Oliver Sykes/James Hetfield/Kurt Cobain
YouTube

Tim Commerford/Oliver Sykes/James Hetfield/Kurt Cobain

Baca Juga: Buku Terbaru Ungkap Kurt Nggak Nulis “Something In The Way” Sendirian

4/5 Metallica – Last Caress/So What (MTV Europe Music Awards, 1996)

Pada ajang MTV Europe Music Awards tahun 1996 silam, Metallica diundang untuk mengisi acara penghargaan tersebut untuk membawakan single mereka yang bertajuk “King Nothing”.

Saat itu, Metallica nggak diberikan izin buat memakai ‘pyrotechnics yang biasa mereka lakukan di setiap penampilan.

Kemudian, sang legenda trash nggak menyukai keputusan itu, dan memutuskan untuk memprotes mereka dengan membawakan cover lagu milik The Misfits, “Last Caress”, dan “So What” dari Anti-Nowhere League, yang dinilai punya lirik yang kotor dan jorok.

Dalam penampilannya, Hetfield mengancam lewat lirik "R*pe your mother today", dan “I've fuck*d a sheep, I've fuck*d a goat”.

Segera, MTV menghentikan pertunjukan tersebut dari pemutaran ulang acara di masa mendatang.

Baca Juga: James Hetfield Berakting di Film ‘The Thicket’ Garapan Peter Dinklage

5/5 White Zombie – More Human Than Human (MTV Video Music Awards, 1995)

Pada gelaran MTV Music Video Awards tahun 1995, White Zombie berhasil meraih penghargaan sebagai Best Metal/Hard Rock Video.

Dalam kesempatan tersebut, White Zombie dipilih untuk menutup pertunjukan, setelah sebelumnya menampilkan R.E.M., Bon Jovi, Red Hot Chili Peppers, dan Michael Jackson.

Metal Hammer menganggap gelaran ini cukup liar dan aneh, apalagi untuk menampilkan sebuah band yang dianggap sebagai kolektif art-punk yang aneh, underground, satu dekade sebelumnya.

Editor : Hai

Baca Lainnya

PROMOTED CONTENT

Latest