Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

AmPm Ringkas 5 Tahun Karier via 'AmPm Delivering' & Umumkan Album Baru: Kami Masih Ngomongin Travelling!

Mohammad Farras Fauzi - Selasa, 15 Maret 2022 | 18:34
AmPm, 2022
Press Photo

AmPm, 2022

HAI-Online.com - AmPm resmi umumkan perilisan album terbaru mereka 'AmPm Delivering' yang segera dirilis tahun ini.

Pengumuman ini hadir tepat bersamaan dengan perayaan 5 tahun karier dari AmPm setelah debut single 'Best Part of Us' yang mencuat pada 2017 lalu.

Untuk menyiapkan perayaan ini, AmPm bakal merilis sebuah trailer yang telah dirilis pada Rabu (16/03) dalam menjabarkan tema yang akan mereka sajikan pada para pendengar.

Sama seperti sebelumnya, 'AmPm Delivering' kembali menjadi wadah bagi duo asal Jepang ini dalam menginterpretasikan pengalaman travelling mereka di berbagai destinasi.

Baca Juga: Karya DTBTNS Season 2 Makin Variatif, Rekti 'The SIGIT' Akui Keberanian Para Peserta!

"Kami selalu menggunakan ingatan kami di berbagai tempat yang sudah dikunjungi. Dari keliling dunia, kami selalu terinspirasi berat dari interaksi kami dengan manusia dan kultur yang berbeda-beda di tiap destinasinya," jelas AmPm saat ditanya oleh HAI tentang benang merah album terbaru mereka di sesi konferensi pers virtual (15/03).

Pada album pertama, duo bertopeng ini juga melakukan pendekatan yang sama yakni perjalanan. Yang mana kota-kota yang terpilihtelah disadur menjadi judul lagu oleh AmPm.

Lagu-lagu seperti 'Tokyo', 'New York City', 'Jakarta', dan 'Amsterdam' menjadi fase penting yang menurut AmPm nggak akan terlupakan bagi mereka.

Baca Juga: Review Album: Perunggu Lewat 'Memorandum' Buktikan Rock Kantoran Masih Seru Buat Didengar

"Kota-kota tersebut menjadi bagian penting dari perjalanan awal karier kami," ujar AmPm. "Oleh karena itu, kami mendasari empat lagu tersebut sebagai inspirasi kami dalam memulai lagi album kedua dengan tema yang sama," tambah mereka.

"Harapannya adalah lagu kami bisa selalu mengajakpara penggemaruntuk berimajinasi dalam melakukan pelesir di kota yang kami gambarkan tersebut," tegas AmPm kembali.

Perayaan setengah dekade kiprah AmPM bukan hanya ditandai dengan peluncuran konsep dan pengumuman album baru sahaja.

Bersamaan dengan ini, AmPm juga menandai kiprah mereka sebagai artis asal Jepang pertama yang menjual karya seninyadalam format NFT.

Baca Juga: Makin Lintas Genre, MGK Ajak BMTH, Lil Wayne, dan Berbagai Artis Lain untuk Terlibat dalam Album Baru 'Mainstream Sellout'

"Nggak pernah terlintas dalam benak kalo kami bisa sejauh ini," ujar keduanya serempak.

"Oleh karena itu, kami harap publik dapat menikmati karya AmPm dengan berbagai akses yang diinginkan. Sila nikmati perjalanan baru kami di tahun 2022," pungkas mereka melanjutkan.

Simak ringkasanshortsyang merangkum perjalanan 5 tahun karier AmPm melalui kanal YouTube mereka sembari menanti hadirnya album terbaru 'AmPm Delivering' di bawah:

Editor : Hai

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Hot Topic

Tag Popular

x