Follow Us

Down For Life Berikan Tribut untuk Anak Berkebutuhan Khusus Lewat Single Terbaru 'Children of Eden'

Mohammad Farras Fauzi - Minggu, 16 Januari 2022 | 19:24
Down For Life, 2022
Press Photo by Angga Bakti Effendy

Down For Life, 2022

HAI-Online.com - Down For Life merilis single terbaru 'Children Of Eden' untuk membuka keran produktivitas di tahun 2022.

Butuh waktu yang cukup lama bagi grup metal asal Solo ini untuk melepas kembali nomor terbarunya setelah terakhir kali merilis nomor 'Mantra Bentala' dan 'Apokaliptika' pada 2020 silam.

Dirilis tepat pada 15 Januari 2022, rilisnya single 'Children Of Eden' juga menandai bergabungnya darah segar yang kini melebur pada formasi paling baru dari Down For Life.

Masuknya Mattheus Aditirtono (bass) dan Adria Sarvianto (sequencer) makin menambah daya jelajah bagi legiun metal kawakan ini dalam materi-materi terbarunya, bukan hanya dari musikalitas, namun juga pada penulisan lirik dan tema lagu.

Dalam materi terbaru ini, 'Children Of Eden' menjadi sebuah tribut spesial dari Down For Life yang diperuntukkan bagi anak-anak berkebutuhan khusus.

Baca Juga: Cliffton Rompies Alias Dr. Iyeb Mengubah Keraguan Menjadi Kebahagiaan di Single Terbaru 'Cipika Cipiki'

Malik, anak kedua dari Kukuh Prasetyo Hadi, kerabat dekat Down For Life, serta Keysha, keponakan dari Stephanus Adjie adalah inspirasi utama dari diangkatnya tema tersebut untuk lagu 'Children Of Eden'.

"Kedua anak-anak yang kami sayangi ini nggak pernah memilih untuk terlahir dengan kondisi demikian," terang Stephanus Adjie sang vokalis membuka penjelasan untuk tema lagu ini.

"Meski memiliki beberapa keterbatasan, mereka tumbuh sebagai pribadi yang luar biasa tanpa perlu meminta kasih sayang berlebih atau pun kesempatan spesial," paparnya.

Lewat hal tersebut, Down For Life pun terinspirasi oleh semangat dan kapasitas dari dua anak tersebut yang kemudian diterjemahkan dengan gagah berani dalam 'Children Of Eden'.

"Keduanya (Malik dan Keysha) justru menginginkan untuk mendapat perlakuan yang sama seperti orang lain dan sebagai manusia sesuai dengan kapasitasnya masing-masing," tambah Adjie.

Baca Juga: Pertegas Pesan Penting untuk Lawan Bullying, Muse Rilis Video Klip Serba 'Gelap' untuk Lagu 'Won't Stand Down'

Editor : Alvin Bahar

Baca Lainnya

Latest