Remaja seperti kita yang punya banyak aktivitas tentunya membutuhkan asupan energi, yang bisa kita dapatkan dari susu. Selain menambah energi, susu juga bisa menambah berat badan.
Baca Juga: Aturan Restoran di PPKM Level 4: Boleh Makan di Tempat Maksimal 20 Menit
Apalagi kalau yang kita minum jenis susu full cream. Segelas susu biasanya mengandung 80 persen protein kasein dan 20 persen protein whey.
Artinya, tubuh kamu akan mendapatkan kedua protein penting yang juga bisa membangun massa otot tubuh. Dari situ bisa dipastikan bobot bakal bertambah, tapi tetap sehat di dalamnya. (*)