Follow Us

Pamflet Generasi: Karena Perjuangan HAM Butuh Keterlibatan Generasi Muda

Fadli Adzani - Sabtu, 28 Oktober 2017 | 05:15
Pamflet Generasi
Fadli Adzani

Pamflet Generasi

Intinya sekali pendanaan, nggak langsung habis buat satu program. Tapi buat mengkampanyekan masalah HAM yang lain dan operasional ketiga jenis gerakan (Youth Studies, Youth Movement, Youth Activism). Jadi tetap dibagi-bagi dananya.

Menghapus Sifat Anti-sosial dan Mengasah Sifat Kritis

Ngomongin soal anak muda, Amrie dan Mauli juga curhat nih soal keresahan ngelihat anak muda zaman sekarang (boleh juga kidz zaman now deh).

"Gue pernah ngomong di satu universitas dan nanya, 'ada yang pernah ikut gerakan nggak', dan itu nggak ada yang tunjuk tangan," curhat Amrie.

Pamflet Generasi
Hal tersebut menimbulkan kekhawatiran tersendiri, loh. Jangan-jangan yang begitu nggak cuma di kelas itu aja, tapi udah meluas di kalangan anak muda yang lain.

"Bisa jadi anak muda sekarang emang jauh dari kegiatan sosial, maunya lulus kuliah, cepet kerja dan bisa memenuhi kebutuhan sendiri," lanjut Amrie.

Selain itu kurangnya kemampuan berpikir kritis menjadi hal yang sangat disayangkan dari anak muda sekarang ini.

"Dulu RTC UI (Radio Cipta Telekomunikasi Universitas Indonesia) isinya ngajak gerakan anak-anak muda, berita korupsi pejabat publik. Sekarang gosip artis, top 40, kan jauh banget anak-anak muda dari gerakan sosial," jelas Amrie.

Menurutnya, karena nggak berpikir kritis, makanya anak muda gampang didorong ke titik ekstrem tertentu. "Sekarang banyak kan gerakan esktrem anti keberagaman, anak-anak muda juga banyak yang ikutan," ujar Amrie. Sayangnya gerakan keberagaman belum semasif gerakan anti keberagaman tersebut.

Hal yang kurang lebih sama juga diutarakan sama Mauli nih soal keprihatinan anak-anak muda. Menurutnya anak generasi sekarang adalah "produk" generasi sebelumnya.

"Anak muda kan tumbuh dengan melihat masyarakatnya, maka dari itu yang jadi masalah mungkin masyarakatnya juga, bahkan bisa jadi negaranya. Makanya tugas kami juga untuk ngadain diskusi tentang sejarag, tentang HAM, tentang isu-isu yang urgentlah di masyarakat biar anak-anak muda nggak kehilangan kemampuan kritisnya," lanjut Mauli.

Anak Muda Bisa Melakukan Perubahan

Editor : Hai

Baca Lainnya

PROMOTED CONTENT

Latest