Universitas Negeri Yogyakarta (UNY) merupakan salah satu perguruan tinggi negeri yang cukup lama berdiri. Universitas kebanggaan warga DIY ini didirikan pada 21 Mei 1964. Di usia-nya yang telah menginjak 50 tahun ini, UNY telah menjadi saksi bisu berbagai macam kejadian. Berbagai kejadian horor juga banyak terjadi disini.
Suatu ketika, mahasiswa UNY berniat untuk mengembalikan alat yang digunakan setelah manggung dalam acara kemahasiswaan UNY. Seperti biasa, alat-alat tersebut disimpan dalam gedung Student Center. Setelah semua alat dimasukkan, para mahasiwa berniat untuk mengunci pintu SC. Tak disangka, muncul sesosok wanita dari balik kaca jendela gedung SC tersebut. Dia tampak memanggil-manggil meminta untuk mendekat. Setelah dibukakakan pintu, wanita itu menghilang.
Di kalangan mahasiswa UNY sendiri, hantu wanita itu bernama Sisca. Ia merupakan hantu yang menjadi penunggu gedung Student Center UNY.
7. Hantu Mbak Nur di Basecamp EDSA yang saat ini menjadi Fakultas Ekonomi UNY
Tempat yang satu ini cukup horor terutama ketika FE belum dibangun. Dulunya, lokasi ini adalah basecamp UKM EDSA (English Department Student Association). Memang terlihat angker karena pohon-pohon besar yang menjadi favorit para dedemit bergelantungan.
Hantu yang terkenal ditempat ini salah satunya adalah Mbak Nur. Biasanya Mbak Nur berada disekitaran ruang kuliah dan kamar mandi. Menurut beberapa mahasiswa lawas yang pernah berjumpa, Mbak Nur biasanya berjalan-jalan di depan EDSA.
Mbak Nur dipercaya masih berkeliaran disekitaran FE sekarang, namun menurut pengakuan beberapa orang, Mbak Nur pindah ke Student Center UNY. Keisengan Mbak Nur yang paling yang paling sering dilakukan adalah mematikan kran air dikamar mandi ketika ada yang menggunakannya. Kamu anak UNY? Hati-hati aja ya kalo ketemu mbak Nur.
8. Hantu “Fitri” di Ruang CLDS Fakultas Hukum UII
Universitas Islam Indonesia adalah perguruan tinggi swasta nasional tertua di Indonesia. Terletak di Yogyakarta dan dibangun pada tahun 1945. Salah satu tempat horor di UII adalah di Ruang CLDS (Centre for Local Law Development Studies ) Fakultas Hukum UII. Mahasiswa fakultas ini sering dikejutkan dengan penampakan sesosok perempuan cantik, tetapi tidak memiliki kaki.
Wanita cantik tersebut terkenal dengan sebutan Fitri. Tidak ada yang tahu apakah Fitri itu mahasiswi fakultas Hukum UII atau bukan. Tetapi yang pasti, jika kamu memasuki ruang CLDS sendirian, sehabis maghrib atau malam hari, dapat dipastikan kamu akan bertemu hantu cantik ini.
9. Hantu Wanita di Fakultas Teologi (Ruang Kuliah Lama Teologi) Universitas Kristen Duta Wacana
Fakultas Teologi Universitas Kristen Duta Wacana (F.Teo. UKDW) sudah berdiri pada tahun 1906. Udah lama banget ya. Fakultas ini berada di belakang. Minimnya cahaya matahari yang masuk membuat tempat ini lembab.