Follow Us

Sebelum Terkenal, Personel The Panturas Sering Cover Lagunya Teenage Death Star!

Arlingga Hari Nugroho - Kamis, 27 Oktober 2022 | 18:45
Personel The Panturas ternyata doyan cover lagu-lagu Teenage Death Star.
Press Photo

Personel The Panturas ternyata doyan cover lagu-lagu Teenage Death Star.

HAI-Online.com - Nggak banyak yang tahu, para personel The Panturas ternyata doyan cover lagu-lagu milik orang lain di masa awal ngeband.

Salah satu band yang jadi langganan mereka adalah Teenage Death Star (TDS).

Hal ini diungkapkan drummer Surya Fikri aka Kuya saat menceritakan siapa saja band-band yang menjadi pengaruh bagi The Panturas.

"Beach Boys itu di awal-awal kepikiran, [tapi] pecah suaranya susah," kata Kuya di Tonight Show Net TV.

"Kita pas awal-awal itu cover Teenage Death Star, jadi kayak Beach Boys jauh, kita nggak mungkin [bisa]," imbuhnya.

Baca Juga: Keren! FUR X The Panturas di The Sounds Project Vol.5 Day 2. Bawain 'Sunshine' Beneran!

Hal yang sama juga dikatakan dua personel The Panturas lainnya, Gogon dan Acin.

Sebelum bergabung di The Panturas, Gogon dan Acin sempat memiliki satu band bersama yang sering kali justru mengcover lagu-lagu TDS.

"Pas ngeband zaman kuliah, maba (mahasiswa baru) lah ya, sebelum sama Panturas itu gue sama Acin punya band, bawain lagu TDS. Dulu nama bandnya Mesin Gempa Bumi," ucap Gogon sambil tertawa.

Baca Juga: The Panturas Rilis Film Pendek All I Want, Khemod Seringai Ambil Alih Sutradara

Meskipun begitu, band surf rock asal Jatinangor yang digawangi Acin, Gogon, Kuya, dan Rizal itu mengaku punya selera musik yang kadang berbeda-beda.

Untuk mendefinisikan karakter bermusik The Panturas, Kuya lebih suka merangkum dari tiga band idola para personel.

"Kita itu [seleranya] beda-beda, cuma kalau 'The Panturas itu main musik apa sih', kebayangnya ada tiga band, pertama The Strokes, kedua The Growlers, ketiga Southern Beach Terror," ungkap Kuya.

"Jadi kayak gabungin 3 tiga band itu aja [jadi The Panturas]," sambungnya.

Editor : Al Sobry

Baca Lainnya

PROMOTED CONTENT

Latest