Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Nggak Kerasa udah Umur 10 Tahun, 5 Rekomendasi Lagu Metal Rilisan 2012

Reinaldy Royani - Selasa, 23 Agustus 2022 | 20:05
5 rekomendasi lagu metal yang dirilis tahun 2012 pilihan HAI
Wikimedia

5 rekomendasi lagu metal yang dirilis tahun 2012 pilihan HAI

HAI-ONLINE.COM – Waktu emang kadang terasa cepet banget, kayaknya baru kemarin dunia digegerkan dengan isu kiamat di tahun 2012. Daripada bahas konspirasi jadul tentang akhir zaman, mending simak nih rekomendasi lagu metal rilisan tahun 2012!

  1. Every Time I Die – ‘Underwater Bimbos from Outer Space’
Pada awal tahun 2012 tepatnya tanggal 3 Januari, band metalcore/post-hardcore Every Time I Die mengumumkan akan merilis album keenamnya bertajuk ‘Ex Lives’.

Bebarengan dengan pengumuman itu, mereka juga merilis video klip single ‘Underwater Bimbos from Outer Space’ yang disutradarai oleh sang vokalis yaitu Keith Buckley.

“Video klip lagu ini menampilkan banyak sekali potret-potret mengejutkan yang sangat match secara sempurna dengan brutalitas trek ini. Untuk lirik lagu ini, gue mencoba untuk menuliskan hal ini kepada diri sendiri karena lo nggak akan dihargai atas kepercayaan lo dan lo nggak dirayakan atas sikap heroik lo,” ujar Buckley melansir dari Blabbermouth.

Baca Juga: Baru Banget Rilis Album, Every Time I Die Akhirnya Mereka Die Beneran Alias Bubar Jalan!

  1. Converge – ‘Aimless Arrow’
Pada Januari 2012, legenda metalcore/metallic hardcore Converge berhasil merampungkan penulisan album kedelapannya yang bertajuk ‘All We Love We Leave Behind’.

Nggak lama berselang, gitaris Kurt Ballou mengumumkan kalo Converge akan memulai sesi rekaman di bulan yang sama juga.

Tujuh bulan setelahnya, di bulan Agustus mereka meluncurkan video klip untuk single ‘Aimless Arrow’ yang disutradarai oleh Max Moore.

Baca Juga: 5 Band Modern Metalcore Rekomendasi HAI, Fans Architects Merapat!

  1. Chelsea Grin – ‘Lilith’
Setelah dikeluarkan dari Born of Osiris di tahun 2012, gitaris jagoan Jason Richardson didapuk menjadi gitaris band deathcore, Chelsea Grin (sekarang udah cabut juga dan jadi gitaris All That Remains).

EP ‘Evolve’ menjadi penanda masuknya salah satu gitaris modern metal paling bahaya abad ini ke dalam tubuh Chelsea Grin.

EP ini dirilis pada tanggal 19 Juni 2012 dan single yang menceritakan tentang sosok iblis perempuan, ‘Lilith’ menjadi salah satu trek yang memorable di dalamnya.

Editor : Hai

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Hot Topic

Tag Popular

x