Follow Us

Dari Elon Musk sampai Olivia Rodrigo, Ini Daftar Tokoh Dunia Paling Berpengaruh 2021 Versi Majalah TIME

Hanif Pandu Setiawan - Selasa, 14 Desember 2021 | 18:15
Olivia Rodrigo dinobatkan sebagai Entertainer of The Year Versi Majalah Time.
Time Magazine

Olivia Rodrigo dinobatkan sebagai Entertainer of The Year Versi Majalah Time.

HAI-Online.com – Majalah TIME menobatkan Elon Musk Person of the Year 2021. Penghargaan ini memang sudah menjadi tradisi tahunan majalah yang berbasis di New York, Amerika Serikat ini untuk sosok yang dianggap punya pengaruh besar sepanjang tahun.

Namun enterpreuner 50 tahun tersebut bukan satu-satunya orang yang dianggap memberi pengaruh besar bagi dunia tersebut.

Digelar pertama kali tahun 1927, Majalah TIME kini telah mengembangkan tradisi "Person of the Year" dengan memberikan kategori tambahan di bidangnya masing-masing.

Di bidang hiburan, penyanyi pop yang tengah naik dauhn, Olivia Rodrigo dinobatkan sebagai Entertainer of the Year. Sementara atlet senam indah AS, Simone Biles terpilih sebagai Athlete of the Year.

Gelar bergengsi lainnya, Heroes of The Year atau juga disebut Guardian, diberikan kepada sejumlah ilmuwan yang berjasa menciptakan vaksin Covid-19 berbasis mRNA. Para ilmuwan tersebut adalah Katalin Kariko, Barney Graham, Kizzmekia Corbett, dan Drew Weissman.

Yuk kenali satu per satu sosok mereka beserta kiprah besarnya di bidang masing-masing.

Baca Juga: Pengen Pensiun Kerja, Elon Musk Kepikiran Beralih Jadi Influencer!

1. Elon Musk

Elon Musk meraih gelar paling bergengsi Person of the Year, menggantikan Joe Biden dan Kamala Harris tahun lalu.

Dengan kekayaan 300 miliar dollar AS, ia dianggap sebagai orang terkaya sepanjang sejarah. Gelar yang ditolaknya karena dianggap nggak menyertakan sejumlah nama orang kaya lainnya di dunia.

Selain itu, ia dikenal dengan kejeniusan dan visi yang jauh ke masa depan namun juga pribadi yang provokatif.

Dikutip dari TIME, Elon Musk adalah serangkaian manifestasi lain dari masa kini dan masa depan kita; konstruksi infrastruktur, kecerdasan buatan, neuroteknologi, sistem pembayaran dan semakin banyak sistem keuangan dengan cryptocurrency.

Halaman Selanjutnya

2. Olivia Rodrigo
1 2 3

Source : Time

Editor : Al Sobry

Baca Lainnya

PROMOTED CONTENT

Latest