Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Inilah Daftar Lengkap Juara MPL Indonesia Season 1 hingga Season 8

Ferry Budi Saputra - Selasa, 26 Oktober 2021 | 08:52
MPL Season 8
id-mpl.com

MPL Season 8

Juara MPL Season 7

Pada season 7 ini, EVOS Legends yang diperkuat Antimage hingga Luminaire diprediksi menjadi kandidat juara kuat bersama dengan ONIC, RRQ dan Alter Ego. Namun, secara tak terduga 3 tim kuat tumbang dan Bigetron Alpha untuk pertama kalinya berhasil melaju ke babak final MPL.

Pada partai final, pertandingan berlangsung dengan sengit. Tetapi, pada akhirnya EVOS berhasil memastikan kemenangan dengan skor 4-2 atas Bigetron. Kemenangan ini menjadikan EVOS meraih gelar juara di Season 7 sekaligus mencatatkan diri 2 kali merengkuh gelar juara.

Spesialnya, LJ yang merupakan pemain EVOS menjadikan gelar ini sebagai gelar keempatnya menjuarai MPL. Sebelumnya, dia berhasil menjadi juara bersama RRQ dan NXL.

Juara MPL Season 8

Pada season 8 kali ini, setiap tim berpotensi menjadi juara. Bahkan, AURA yang notabenenya adalah tim yang selalu berada di papan bawah kali ini tampil memukau dan menjadi salah satu tim favorit untuk melaju ke final. Pada season ini, RRQ, Alter Ego, EVOS dan ONIC menjadi tim yang favorit meraih gelar.

Pada babak reguler, ONIC berhasil keluar sebagai pemuncak klasemen. Pada babak playoff, terlihat ada dua tim yang menonjol dari segi permainan yaitu RRQ dan ONIC. Benar saja kedua tim ini sampai di partai grand final dan memainkan dengan sistem baru yaitu Best of 7. Saat di laga final, ONIC yang sebelumnya mengalami kekalahan dari RRQ, langsung tampil luar biasa.

Mereka berhasil menekan, dan akhirnya pada match 7 karena sebuah blunder fatal membuat tim ONIC berhasil straight push dan memastikan gelar juara keduanya dengan skor akhir 4-3. Namun, keluarnya ONIC sebagai juara, tak terlepas dari peran Butsss yang tampil luar biasa di season ini.

Demikianlah daftar tim yang juara di 8 season MPL. Total sudah 8 season yang berlangsung, RRQ masih menjadi tim dengan gelar juara terbanyak yaitu 3 kali disusul ONIC dan EVOS 2 kali, NXL 1 kali. Apakah pada season berikutnya akan hadir juara baru? Menarik dinanti.

Baca Juga: Grand Theft Auto: The Trilogy - The Definitive Edition Punya 3 Game GTA Legendaris

Editor : Hai

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

x