Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Review Halloween Kills: Balas Dendam Michael Myers Penuh Kebrutalan Tiada Henti

Ferry Budi Saputra - Rabu, 20 Oktober 2021 | 07:45
Michael Myers di film Halloween Kills
Ryan Green/Universal Pictures

Michael Myers di film Halloween Kills

HAI-Online.com - Sang pembunuh sadis, Michael Myers, kembali beraksi di film terbarunya berjudul Halloween Kills.

Film garapan sutradara David Gordon Green ini menceritakan kelanjutan dari film sebelumnya berjudul Halloween yang rilis pada 2018.

Baca Juga: Review Don't Breathe 2, Bukan Cuma Penuh Kebrutalan tapi Blind Man Jadi Sosok yang Berbeda

Film ini sendiri masih menghadirkan beberapa pemain dari film sebelumnya seperti Jamie Lee Curtis sebagai Laurie Strode, Judy Greer sebagai Karen, dan Andi Matichak sebagai Allyson.

Selain itu, beberapa pemainnya dari Halloween (1978) yang sempat berhadapan dengan Michael Myers ikut tampil dalam film ini seperti Kyle Richards sebagai Lindsey Wallace, Charles Cyphers sebagai Civilian Brackett, dan Nancy Stephens sebagai Marion Chambers.

Halloween Kills tentu menjadi film yang sangat dinanti para pecinta kisah Michael Myers. Siapa saja pastinya penasaran menantikan nasib apa yang akan dialami oleh pembunuh sadis ini di film terbarunya ini.

Pasalnya, pada film sebelumnya ceritanya juga masih ngegantung jadi terasa seperti potongan puzzle yang kurang lengkap.

Nah, kalo memang penasaran bagaimana cerita dari Michael Myers di Halloween Kills kali ini, langsung aja tonton di bioskop kesayangan kalian di seluruh Indonesia mulai tanggal 20 Oktober 2021.

Baca Juga: Review Malignant, James Wan Sajikan Jalan Cerita Penuh Kebrutalan

Sinopsis

Keluarga Laurie Strode di film Halloween Kills

Keluarga Laurie Strode di film Halloween Kills

Film yang berdasarkan karakter buatan John Carpenter ini menceritakan Michael Myers yang kembali untuk membalaskan dendamnya.

Seperti diketahui pada film sebelumnya Halloween (2018), setelah Laurie Strode, putrinya Karen dan cucunya Allyson melawan dan membakar monster bertopeng itu di bawah tanah rumahnya.

Laurie bersama anak dan cucunya langsung bergegas ke rumah sakit untuk mengobati luka pada perutnya.

Saat itu, ia percaya Michael Myers sudah terbunuh hidup-hidup terkurung dalam kobaran api yang juga menghancurkan rumahnya.

Namun siapa sangka, Michael Myers berhasil lolos dari jebakan Laurie dan keluar dengan selamat dari rumah yang terbakar itu.

Saat itulah ia kembali menjadi pembunuh yang menakutkan dan meneror kota Haddonfield.

Tibanya di rumah sakit, perlahan Laurie tau kalo Michael Myers masih hidup. Kemudian, dengan rasa sakit yang ia rasakan seketika dirinya menginspirasi semua warga Haddonfield untuk bangkit melawan monster gila yang telah membunuh banyak orang itu.

Warga Haddonfield termasuk orang yang selamat dari terror Michael Myers di masa lalu mulai memburu monster bertopeng itu.

Lalu, bagaimanakah nasib Michael Myers? Apakah kali ini ia berhasil membalaskan semua dendamnya? Simak selengkapnya dalam film Halloween Kills.

Baca Juga: Review The Hitman's Wife's Bodyguard, Salma Hayek Curi Perhatian Lewat Aksinya yang Gila

Review

Michael Myers di film Halloween Kills

Michael Myers di film Halloween Kills

Film garapan sutradara David Gordon Green ini secara total menceritakan kembali kisah Michael Myers dan berkaitan erat dengan kota Haddonfield.

Jika dilihat dari sisi jalan ceritanya, pada film Halloween Kills kali ini sangat berkesinambungan dengan film sebelumnya baik dari film tahun 1978 dan 2018.

Lalu, dari sisi kebrutalan pada film ini banyak menyajikan adegan gore yang secara jelas ditampilkan baik dari segi cara Michael Myers membunuh hingga luka yang didapatkan para aktornya itu tampak seperti nyata.

Selain itu, ada hal yang patut diapresiasi dalam film ini yaitu dari segi jump scare-nya bisa dibilang berhasil karena ada beberapa adegan yang memang mengagetkan dan bikin jantung serasa mau copot.

Tetapi, sayangnya jalan cerita terlihat terlalu singkat yaitu hanya seputar lolosnya dia dari kobaran api kemudian meneror kota Haddonfield lalu berkutat pada tempat tinggal Michael Myers.

Padahal beberapa pemain dari tahun 1978 kembali hadir, harusnya bisa lebih dikembangkan lagi jalan ceritanya mengenai mereka yang berhasil lolos dari teror monster bertopeng tersebut.

Pada film ini, jalan cerita dirasa kurang lengkap dan nggak sepenuhnya menjawab beberapa pertanyaan penonton mengenai kehidupan orang-orang yang berhasil lolos dari teror Michael Myers pada film yang terdahulu.

Bahkan, bisa dibilang kali ini hanya memperbanyak pengembangan dari cerita keluarga Laurie Strode dengan Michael Myers yang belum tuntas.

Baca Juga: Review 'No Time To Die': Penutup Sempurna untuk James Bond-nya Daniel Craig

Meski begitu, jalan cerita film ini masih terasa nyaman untuk disaksikan dan tetap masih terkesan nuansa thriller horror-nya.

Nggak cuma itu, beberapa pemerannya juga dirasa kurang pas menggambarkan situasi yang terjadi. Di antaranya seperti dokter dan perawat, polisi, cowok di rumah lama Michael, lalu anaknya Lonnie Elam yang dirasa nanggung dalam mengekspresikan ketakutan dari Michael Myers.

Padahal mereka tau kalo sosok ini begitu mematikan dan sangat ditakuti para penduduk di Haddonfield.

Tetapi, karena eksekusi gambar, nuansa ketegangan yang masih terjaga dan jalan cerita soal Michael Myers-nya yang kuat, membuat semua kekurangan itu bisa dilewati dengan aman.

Lalu, beberapa adegan komedi yang dituangkan dalam film ini juga sangat berfungsi untuk meredakan ketegangan.

Kemudian, ada lagi satu sorotan penting yaitu Michael Myers adalah Michael Myers. Sosok yang tak terkalahkan dan tiada henti membunuh banyak orang.

Baca Juga: Lebih Sehat Mana, Sperma Cowok Pemakai Celana Dalam Segitiga versus Boxer yang Longgar? Ini Hasil Risetnya!

Bagi orang biasa mungkin mengira dia sudah tak bernyawa ketika mendapatkan berbagai macam percobaan pembunuhan, tetapi pada akhirnya semua itu akan sia-sia.

Halloween Kills

Halloween Kills

Ending yang menggantung pada film ini seketika membuat penonton berpikir, apalagi yang akan terjadi kepada Michael Myers di film selanjutnya? Akankah ia berhenti meneror atau malah makin menjadi monster yang buas? Menarik untuk ditunggu.

Overall, ketegangan dan teror yang diberikan Michael Myers dalam film ini begitu terasa kuat buat penontonnya.

Adegan gore penuh kesadisan yang dimiliki Halloween Kills, menjadi unsur penting bagi para penikmat film horor thriller. Bisa dibilang jadi salah satu tontonan yang cocok buat para pecinta film horror thriller. (*)

Baca Juga: Review 'Dune': Vibes Game Of Thrones Dalam Semesta Ala Star Wars

Editor : Hai

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Hot Topic

Tag Popular

x