HAI-Online.com – Nggak dipungkiri, makanan pedas udah jadi menu favorit bagi sebagian masyarakat Indonesia. Bisa jadi buat mereka, rasanya ada yang kurang jika nggak ada makanan pedas pada menu makanan mereka.
Tapi kalian tahu nggak sih bahwa makanan pedas ternyata memiliki banyak manfaat buat kesehatan?
Bahkan menurut Patricia Bridget Lane, ahli gizi dari Cleveland Clinic, makanan pedas terbukti dapat menurunkan berat badan, meningkatkan kesehatan jantung, hingga meningkatkan kesehatan pencernaan.
Merangkum Kompas Health pada Kamis (5/8/2021), ada empat manfaat yang bisa kalian dapetin dengan mengonsumsi makanan pedas, antara lain:
1. Menurunkan berat badan
Berdasarkan laporan Cleveland Clinic, orang yang hobi mengonsumsi makanan pedaspunya kemungkinan kecilmengalami obesitas atau kelebihan berat badankarenamakanan pedas bisa membantumeningkatkanmetabolsme tubuh.Pasalnya, cabai yangjadi komposisiutama dalam makanan pedas mengandung senyawa capsaicin.
Sejumlahpenelitianmendapati bahwa capsaicin dapat meningkatkan kemampuan tubuh untuk memecah lemak dan membakar lebih banyak energiyang akhirnya mendorong pembakaran lemak tubuhuntuk membantu proses penurunan berat badan.
2. Meningkatkan kesehatan jantung
Sebagai makanan yang bisa membantumeningkatkan pembakaran lemak, makanan pedas pun bisa mengurangi risiko sejumlah penyakit, mulai dari tekanan darah tinggi, kolesterol tinggi, hingga diabetes tipe 2.Bahkan berdasarkan sebuah studi dari University of Vermont, mereka yang rutin makan cabai punya kemungkinan kematian 13 persen lebih rendah. Di sisi lain, penelitian tersebut menemukan bahwa penggemar makanan pedas punya kecenderungan meninggal karena penyebab kardiovaskular seperti serangan jantung dan stroke.
Baca Juga: 9 Tanda Kalian Kalian Mungkin Perlu Berhenti Makan Makanan Pedas
3. Meningkatkan bakteri baik
Makan makanan pedas memang bisa bikin sakit perut bagi sebagian orang. Namun tahukah kalian bahwa kandungan capsaicin dalam cabai sebenarnya tuh membantu pertumbuhan mikrobioma dalam pencernaan?Nah mikrobioma ini sendiri merupakan bakteri yang penting untuk kesehatan dan kekebalan tubuh.