Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Aplikasi MyHeritage, Bikin Foto Lawas Tokoh Terkenal Menjadi Hidup

Ferry Budi Saputra - Selasa, 09 Maret 2021 | 16:45
Aplikasi MyHeritage, Bikin Foto Lawas Tokoh Terkenal Menjadi Hidup
MyHeritage

Aplikasi MyHeritage, Bikin Foto Lawas Tokoh Terkenal Menjadi Hidup

HAI-Online.com - Baru-baru ini viral aplikasi MyHeritage yang dapat mengubah foto lawas menjadi seperti hidup dan bergerak, layaknya seperti video GIF.

Baca Juga: Cara Membuat Foto Orang Tua Jadi Bergerak dengan Aplikasi MyHeritage

Melalui aplikasi tersebut ternyata foto yang kita upload bisa diedit dan menjadikannya bergerak. Aplikasi ini menjadi ramai di media sosial, banyak orang yang mengunggah foto kenangan lama mereka di TikTok maupun Twitter mengenai orang yang tersayang.

Bahkan, ada juga yang iseng mengedit foto para tokoh terkenal dan legendaris yang telah wafat, seperti penyair asal Irlandia, Oscar Wilde, King Richard III atau lukisan Monalisa.

Salah satu aktor terkenal yaitu Ian McKellen juga nggak ketinggalan mencoba aplikasi ini. McKellen mencoba merubah foto King Richard 3 seperti hidup dan mengunggahnya di Twitternya pada Kamis (4/3/2021).

Tampak unggahannya itu memperlihatkan foto King Richard 3 yang bergerak sambil tersenyum.

Baca Juga: Kata Ahli Soal Video Kudanil Taman Safari Dikasih Makan Sampah Oleh Pengunjung

Selain itu, sebelumnya ia juga memposting foto tokoh lainnya yaitu Oscar Wilde, yang telah dicobanya melalui aplikasi MyHeritage, Senin (1/3/2021). Dalam video tersebut nampak Oscar Wilde dapat mengedipkan matanya dan terlihat melirik ke depan dan ke kiri.

Ada juga seniman Andrey Frolov @kznsq, yang memposting video Albus Dumbledore yang merupakan salah satu karakter dari Harry Potter. Dalam video tersebut, diketahui foto Albus Dumbledore yang dibuat melalui MyHeritage bergerak seperti hidup.

Bahkan, Frolov juga memposting video dari lukisan populer Monalisa yang telah diedit melalui MyHeritage. Dalam video tersebut, terlihat foto Monalisa tampak hidup dan melihat ke segala arah.

Lalu, ada juga foto dari seniman terkenal dan fenomenal yaitu Vincent Van Gogh yang ia buat menjadi video melalui MyHeritage. Kerennya Vincent tampak nyata seperti hidup.

Nah, jika kalian mau mencoba aplikasi MyHeritage langsung aja ikuti cara ini,

1. Download aplikasi MyHeritage di Play Store (Android) atau App Store (iOS)

2. Upload foto yang ingin kalian buat menjadi bergerak.

3. Kemudian ketuk foto dan klik ikon animasi yang ada di sisi atas.

4. Tunggu beberapa saat sampai foto animasi bisa di-download.

5. Setelah diunduh, kalian bisa upload foto bergerak tersebut ke media sosial seperti Instagram, Facebook, TikTok, atau Twitter.

Aplikasi MyHeritage juga membuat kita menjadi nostalgia, karena dengan aplikasi ini kita bisa melihat banyak foto salah satunya tokoh terkenal menjadi seperti hidup.

Salah satu aplikasi yang mungkin bisa membangkitkan juga kenangan masa lalu, semisal digunakan untuk melihat atau mengenang kembali foto orang tua atau orang tersayang yang sudah tiada. (*)

Baca Juga: Rame Digunakan Netizen, Server Aplikasi MyHeritage Dikabarkan Down

Editor : Hai

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Hot Topic

Tag Popular

x