Dengan menerapkan inovasi digital, Allianz telah resmi meluncurkan layanan pendaftaran barunya bernama Allianz eAZy Cover.
Layanan yang juga diluncurkan secara virtual pada Rabu (10/62020) ini ditujukan untuk membantu nasabah agar tetap mendapatkan proteksi dan layanan asuransi yang dibutuhkan tanpa harus ke luar rumah.
Melalui Allianz eAZy Cover, Allianz dapat memberikan penawaran dan menjual produk secara digital kepada calon nasabah dengan mudah, aman dan bisa dipercaya.
Baca Juga: Beginilah Kalo 'Konten Adalah Dewa', Kisah Youtuber yang Tewas Karena Bikin Konten Gila
“Komitmen Allianz adalah memberikan perlindungan asuransi kepada lebih banyak lagi masyarakat Indonesia. Untuk itu, kami terus melakukan inovasi untuk produk dan layanan. Allianz eAZy Cover adalah wujud komitmen tersebut," ucap Joos Louwerier, Country Manager dan Direktur Utama Allianz Life Indonesia di peluncurannya Rabu siang.
"Bersama Mitra Bisnis Allianz yang terpercaya, kami dapat terus memenuhi kebutuhan proteksi masyarakat di tengah kondisi apapun,” tambahnya percaya inovasi digital yang telah dikembangkan Allianz selama beberapa tahun ini dapat segera dimanfaatkan banyak pihak.
Dengan kemudahan ini, Allianz eAZy Cover akan bisa melayani nasabah mulai dari pembelian polis hingga pengajuan klaim.
Menurut Joos, seluruh proses di Allianz telah berbasis digital dan dirancang untuk memberikan pengalaman yang cepat, mudah dan nyaman bagi Nasabah.
“Allianz akan terus berinvestasi dalam hal teknologi, karena kami fokus membangun customer experience yang unik dan mudah,” tambahnya lagi.
Sepanjang kwartal pertama 2020, layanan digital yang disediakan Allianz Indonesia telah menunjukkan peningkatan dalam penggunaannya.
Baca Juga: 10 Jam Bersihkan Sampah Bekas Demo Seorang Diri, Remaja Ini Dihadiahi Beasiswa dan Mobil
Editor : Hai
Baca Lainnya
PROMOTED CONTENT
Latest