Follow Us

Google Maps Temukan Keberadaan Kakek yang Telah Hilang Selama 9 Tahun, Tapi....

Ricky Nugraha - Jumat, 31 Mei 2019 | 15:00
Penampakan mobil Niels di sebuah kolam di Michigan
Google Maps

Penampakan mobil Niels di sebuah kolam di Michigan

"Aku sempat kaget seperti 'Wah ada mobil di sana'. Tidak benar-benar terlihat jelas karena kolam tersebut keruh dan permukaan airnya tidak tenang," ujar Brian Houseman.

Ia pun lantas menghubungi pihak kepolisian mengenai penemuan tersebut, dan segera bergegas ke lokasi kejadian.

Evakuasi pun dilakukan untuk mengeluarkan mobil yang telah terendam lumpur selama kurang lebih 2 jam.

Setelah mobil berhasil di keluarkan, di dalamnya ditemukan sisa-sisa kerangka Niels yang diperkirakan telah membusuk dan dipenuhi lendir.

Kerangka Niels berhasil diidentifikasi dari mobi serta kartu pengenal di dompetnya.

Baca Juga: DC Comics Ternyata Pernah Gugat Wafer Superman, Tapi Wafer Superman yang Menang

Lokasi kolam tersebut berjarak sekitar 1 mil dari pub tempat si kakek terlihat untuk terakhir kalinya.

Belakangan, keluarga dan kerabat Niels berkumpul di kolam tempat jenasah sang kakek dan mobilnya ditemukan untuk memberi penghormatan.

"Bagi kami, hari ini adalah penutupan dari pencarian yang panjang. Mengapa Tuhan menunggu sembilan tahun, saya tidak tahu, tapi kami senang. Senang membawanya pulang," ungkap Scott Hathaway, menantu sang kakek.

Pada 2011 saat keberadaan Niels tak kunjung ditemukan, pihak berwajib menyatakan ia telah meninggal dan keluarga mulai kehilangan harapan.

Baca Juga: Atta Halilintar Muncul dalam Soal Ujian SD, Disdik Kota Serang: Ini Mengganggu Siswa saat Mengerjakan Soal

Berdasarkan penyelidikan pihak berwajib, nggak ditemukan tanda adanya tindak kejahatan yang menyebabkan mobilnya jatuh ke kolam.

Source : The Epoch Time, Suar.ID

Editor : Alvin Bahar

Baca Lainnya

PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Hot Topic

Tag Popular