Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Warren Hue Rilis Lagu 'Handsome', Ngaku Single Ini Jadi Karya Eksperimental Doi

HAI Internship - Minggu, 26 Juni 2022 | 11:05
Warren Hue di video klip 'Handsome'
Connor Gaskey

Warren Hue di video klip 'Handsome'

HAI-ONLINE.com - Rapper, penyanyi, dan produser asal Jakarta, Warren Hue baru saja merilis single terbaru bertajuk “Handsome” dan menjadi single ketiganya di album “Boy Of The Year” yang akan rilis segera.

Single baru Warren Hue ini adalah track hip-hop eksperimental yang diproduksi oleh kolaborator lama dengan produser Korea Selatan, Chasu.

Dengan menghadirkan tempo yang adiktif dan berakselerasi, ketika dengar lagu ini lo akan melihat Warren menampilkan dengan flow-nya yang cepat di tengah jeda refrain.

“Menurut saya, ini adalah lagu rap eksperimental dengan jeda refrain yang menarik dan segmen Outro yang sama sekali berbeda.

"Prosesnya benar-benar menyenangkan karena niat saya untuk lagu ini awalnya hanya untuk bersenang-senang, tetapi kemudian berubah menjadi ide yang sama sekali baru,” ungkap Warren tentang lagu barunya ini.

Baca Juga: Warren Hue Melarikan Diri dari Gaya Hidup Baru L.A Lewat Single Baru 'Runaway W Me'

Meski baru dirilis, ternyata banyak para penggemar Warren yang sudah mendapatkan sneak peek dari lagu ini karena musisi satu ini sudah pernah menampilkan lagu “Handsome” di “Party In West” Los Angeles dan di Coachella pada set “Head In The Clouds Forever”.

Nggak sampai disitu saja, karena Warren masih memiliki kabar mengejutkan buat lo!

Bersamaan dengan rilisnya single ini, Warren juga mengumumkan akan mulai melaksanakan tur Amerika Utara bertajuk “Boy Of The Year” pada musim gugur ini serta merilis albumnya tersebut.

Wah, keren sekali ya! Kita tunggu karya dari Warren selanjutnya! Dengerin lagunya di bawah ini:

(ariella kinari)

Editor : Hai

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

x