Nishiya --yang berusia 13 tahun dan 330 hari-- juga menjadi juara termuda kedua di Olimpiade.
Juara termuda pertama dicatatkan Marjorie Gestring dari Amerika Serikat. Gestring berusia 13 tahun dan 268 hari saat memenangi medali emas dalam nomor lompat indah tiga meter putri di Olimpiade Berlin 1936.
Aksi Nishiya juga mengalahkan favorit world street champion Aori Nishimura yang finish di urutan kedelapan.
Margielyn Didal, skater Filipina berusia 22 tahun yang berada di urutan ketujuh mengaku senang bisa bersaing dengan generasi terbaik dunia berikutnya.
"Semua peraih medali masih sangat muda, kita bisa bayangkan?" kata Didal. "Ini sejarah, dan saya baru saja menyaksikannya. Olimpiade pertama kali dan saya bisa berseluncur bersama mereka," sambung dia.(*)