Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Kecil-Kecil Cabe Rawit, Ini 4 Pesepakbola yang Berhasil Raih Ballon d'Or di Usia Muda

Bayu Galih Permana - Senin, 01 Oktober 2018 | 15:30
Michael Owen
liverpoolfc.com

Michael Owen

HAI-Online.com -Meraih penghargaan Ballon d'Or sudah pasti menjadi sebuah kebanggaan tersendiri bagi seorang pemain sepak bola.

Kebanggaan makin bertambah jika mereka berhasil meraihnya di usia muda.

Sama seperti halnya pemain-pemain di bawah ini, mereka berhasil menyabet penghargaan Ballon d'Or saat usia mereka masih di bawah 23 tahun, keren banget nggak tuh.

Siapa aja sih mereka?

Langsung aja deh HAI bagiin buat kalian 4 pesepakbola yang berhasil meraih Ballon d'Or di usia nggak lebih dari 23 tahun.

4. George Best

Geoerge Best

Geoerge Best

Pada tahun 1968, George Best sukses menyabet penghargaan Ballon d'Or setelah berhasil mengalahkan perolehan suara rekan satu timnya di Manchester United, Bobby Chaltron.

Best yang kala itu berusia 22 tahun 8 bulan masuk dalam nominasi peraih Ballon d'Or setelah menyumbangkan 32 gol untuk Setan Merah di musim 1967/1968 dan sekaligus membawa timnya membawa pulang gelar European Cup untuk pertama kali.

Baca Juga : 5 Legenda Sepak Bola yang Nggak Pernah Main di Liga Inggris, Beneran Jago Nggak Nih?

3. Lionel Messi

Lionel Messi

Lionel Messi

Aura bintang mega bintang Barcelona, Lionel Messi nampaknya memang udah ada semenjak dirinya masih muda sob, hal ini bisa dilihat dari raihan Ballon d'Or yang didapatnya di umur 22 tahun 5 bulan.

Penghargaan yangdiberikan pada tahun 2009 lalu itu didapat Messi setelah berhasil membawaEl Barca menjadi satu-satunya klub yang mampu meraih enam gelar sekaligus dalam satu musim, di antaranya La Liga, Copa Del Rey, Spanish Supercup, European Supercup, FIFA Club World Cup, dan Champions League.

2. Michael Owen

Michael Owen

Michael Owen

Selanjutnya ada salah satu legenda Liverpool, Michael Owen yang berhasil mendapatkan Ballon d'Or pada tahun 2001 setelah mengalahkan nama-nama seperti Raul Gonzalez dan Oliver Kahn.

Pada tahun itu, mantan pemain timnas Inggris tersebut berhasil membawaThe Reds memenangi FA Cup, League Cup, UEFA Cup, dan European Cup di usia 22 tahun 4 hari.

1. Ronaldo

Ronaldo de Lima

Ronaldo de Lima

Pemain yang berhasil membawa tim nasional Brazil menjadi juara Piala Dunia 2002 ini menjadi pesepakbola termuda yang meraih Ballon d'Or, tepatnya pada usia 21 tahun 3 bulan.

Penghargaan tersebut didapatkan Ronaldo de Lima pada tahun 1997 setelah memenangkan perolehan suara dari Predrag Mijatovic dan Zinedine Zidane.

Bahkan, mantan pemain Inter Milan itu juga kembali berhasil meraih penghargaan Ballon d'Or untuk kedua kalinya pada tahun 2002 lalu.

Baca Juga : Main di Real Madrid, Isco Ternyata Pernah Idolakan Legenda Barcelona

Nah itu dia sob,4 pesepakbola yang berhasil meraih Ballon d'Or di usia nggak lebih dari 23 tahun.

Selain Messi, ada yang kamu kenal nggak nih dari nama-nama di atas? (*)

Source : sportskeeda.com

Editor : Hai

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

x