Baca Juga: Ahmad Dhani Puji ‘Percayakan Padaku’ Sheila On 7: Harusnya Intronya Jadiin Lagu Sendiri
“Boro-boro mikirin band lain, kami semua ngurus diri sendiri aja susah waktu itu. Mulai dari fans yang telepon ke rumah tengah malem, dateng ke rumah tapi nggak mau pulang. Pokoknya nggak tenang lah,” papar gitaris yang merupakan anak pertama dari tiga bersaudara itu.
Yap, album kedua Sheila On 7 lah yang sukses bikin penggemar mereka jadi menyebar sampai ke pelosok Nusantara, hingga di negara tetangga kayak Malaysia, Brunei, dan Singapura.
Yah, disetiap hal baik agaknya sedikit banyak pasti ada aja hal yang kurang menyenangkan terjadi.
Tapi di balik itu semua, pada kenyataannya Eross pun meyakini kalo ngetrennya mereka waktu itu juga nggak lepas dari faktor sosok.
“Dibandingin band lain, kami muncul dengan usia yang relative muda. Umur kami masih 18-19 tahun waktu itu. Seperti membuktikan bahwa dengan usia muda, skill seperti itu, kami bisa!,” tagasnya.