Sirkuit Silverstone masih kurang bersahabat bagi seorang Sean Gelael. Melakoni race pertama GP Inggris, pebalap F3 asal Indonesia hanya mampu finish di posisi ke-15 di race pertama.
Start dari posisi ke-20, laju Sean terhambat berkali-kali oleh kecelakaan yang dialami beberapa pebalap. Terutama saat Alexander Toril dan Michele Beretta bertabrakan di lap awal.
Satu lap kemudian, giliran jagoan Van Amersfoot Dallara, Max Verstappen yang harus mundur. Lantaran mobil yang ia kendarai mengalami masalah di sayap depannya.
Usai safety car masuk kembali ke pit, balapan sebenarnya pun dimulai. Sean sempat meladeni pertarungan dengan beberapa pebalap seperti Gustavo Menezes dan Jake Dennis.
Sayang, hingga finish, ia hanya finish di posisi ke-15. Total, Sean menyelesaikan 18 lap dengan total tempuh 36 menit 39 detik.
Sementara itu rekan Sean, Tom Blomqvist sukses menjadi jawaranya. Memacu kuda besi milik Jagonya Ayam with Carlin, ia finish pertama di depan Esteban Ocon dan Jordon King.
1. Tom Blomqvist Carlin Dallara-VW 36m31.379s
2. Esteban Ocon Prema Dallara-Mercedes +0.490s
3. Jordan King Carlin Dallara-VW +1.361s
4. Antonio Fuoco Prema Dallara-Mercedes +1.661s
5. Lucas Auer Mucke Dallara-Mercedes +2.849s
6. Nicholas Latifi Prema Dallara-Mercedes +3.328s