Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Dikenal Kontroversial, Ahmad Dhani Ngaku Udah ‘Rebel’ sejak Bocah

Hanif Pandu Setiawan - Kamis, 16 Desember 2021 | 16:05
Ahmad Dhani.
Tangkapan layar Hanin Dhiya/YouTube

Ahmad Dhani.

HAI-Online.com – Selain karena bakat bermusiknya, Ahmad Dhani dikenal sebagai sosok yang cukup kontroversial. Nggak terhitung berapa statement dan tindakannya yang akhirnya jadi berujung masalah.

Sifatnggak mau diaturini ternyata udah melekat pada diri musisi 49 tahun ini sejak masih bocah. Salah satunya contohnya adalah saat dirinya diminta sang ayah untuk mengikuti les piano.

"Ketika disuruh les piano akhirnya saya nggak bisa les karena emang saya rebel aja," ujar frontman Dewa 19 ini pada tahun lalu, mengutip channel YouTube Helmy Yahya Bicara.

Keengganannya untuk konsisten les piano itu pun membuatnya memutuskan belajar musik secara otodidak.

Baca Juga: Udah Temenan Sejak SMP, Inilah yang Andra Nggak Suka dari Ahmad Dhani

Selain soal les piano, Dhani juga menyebutkan contoh lain sifat rebel-nya, yakni soal nama panggungnya sendiri.

Nggak seperti abangnya, Dadang S. Manaf, Dhani justru enggan menyematkan nama belakang ayahnya, Eddy Abdul Manaf sebagai nama panggungnya.

Ia justru lebih memilih dipanggil sebagai Ahmad Dhani Prasetyo (ADP) atau Ahmad Dhani aja. Ia punya alasan tersendiri soal nama panggung ia usung selama ini.

Dhani menjelaskan alasannya bersikeras nggak menggunakan nama belakang ayahnya karena dirinya adalah sosok yang rebel atau pemberontak.

"Karena saya rebel,” ujar Ahmad Dhani.

Baca Juga: Komentari Musisi Idola Anak Muda Saat Ini, Ahmad Dhani: Billie Eilish Itu Nggak 'Genuine'

Padahal, ayahnya kerap mengompori anak keduanya menggunakan nama belakangnya agar sukses seperti sang kakak yang udah lebih dulu sukses sebagai musisi dan komposer lagu.

Editor : Hai

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

x