HAI-Online.com - Kesuksesan Dewa 19, tentunya nggak bakal terlepas dari peran sahabat SMA para personelnya yang bernama Harun.
Selain sebagai sosok yang berjasa mengantarkan mereka menuju dapur rekaman, dia juga menjadi produser pertama band tersebut.
Baca Juga: Dewa 19 Jadi Band Besar Tanpanya, Wawan Juniarso: Kecewa Sih Nggak, Ya Sempat Sebel Aja
Harun yang pernah sekelas dengan para personel Dewa 19 di SMAN 2 Surabaya menceritakan awal mula band tersebut bisa rekaman album pertama.
Harun mengungkapkan jika saja saat itu dia nggak terlibat, Dewa 19 masih bisa rekaman tapi mungkin bukan di umur 19, mungkin aja di umur 25.
Peran Harun memang sangat besar dalam awal karier Dewa 19. Dia lah yang berjasa dalam modalin pembuatan master band asal Surabaya tersebut, sedangkan demo-nya Wawan Juniarso mengaku dibiayai dari hasil patungan para personel.
Harun memang mengakui kalo dia sebenarnya adalah fans Ahmad Dhani sejak SMA, saat musisi tersebut masih berada di band Downbeat.
Sebenarnya dia juga memiliki impian untuk menjadi musisi, tapi melihat Ahmad Dhani yang begitu ahli dalam memainkan keyboard membuatnya makin minder kalah skill.
Setelah lulus SMA, Harun yang meneruskan pendidikan di Jerman pulang sementara waktu untuk menengok kakaknya di Indonesia.
Akan tetapi saat di Indonesia, dia mendengar kalo Dewa 19 saat itu lagi bikin demo rekaman, saat itulah ia tertarik untuk menyuntik modal dan memproduseri band tersebut.
Baca Juga: Inilah Trek Dewa 19 yang Harusnya Jadi Lagu Punk, Menurut Ahmad Dhani
"Pada saat demo-demo awal waktu SMA, gue udah dengerin lagu-lagunya Dewa 19 dan gue langsung suka. Wih gue pikir ini lagu pasti ngetop, pasti terkenal. Gue juga sering denger Ahmad Dhani bawain lagu-lagu itu di rumah," ucap Harun dalam YouTube Wawan Juniarso.