HAI-Online.com - Lembaga pemeringkatan universitas dunia, Moscow International University Ranking “The Three University Missions” (Mosiur) 2021, telah merilis pemeringkatan perguruan tinggi terbaik dunia, termasuk kampus terbaik Indonesia.
Baca Juga: Minat Magang di TikTok? Simak Nih Informasi dan Persyaratannya!
Perlu diketahui nih Moscow International University Ranking atau Mosiur merupakan salah satu lembaga pemeringkatan universitas yang berasal dari Rusia.
Tercata pada tahun 2021, sebanyak 1.650 perguruan tinggi di dunia masuk daftar Mosiur 2021, termasuk universitas di Indonesia.
Universitas terbaik pertama dan kedua dunia diraih oleh Harvard University dan Massachusetts Institute of Technology, Amerika Serikat. Lalu, diikuti University of Cambridge, University of Oxford, dan University College London.
Ketua Badan Perencanaan dan Pengembangan (BPP) Universitas Airlangga (Unair), Dian Ekowati menjelaskan, Mosiur merupakan lembaga pemeringkatan yang melakukan filtrasi dan kualifikasi pada semua universitas di dunia secara mandiri.
Dalam melakukan pemeringkatan, Mosiur menilai kualitas perguruan tinggi berdasarkan tiga misi tradisional universitas yaitu pendidikan, penelitian, dan pengabdian masyarakat.
Baca Juga: Pencitraan Online Itu Perlu Lho buat Fresh Graduate biar Dilirik Recruiter, Simak Nih 5 Tipsnya!
Nah, buat lo yang penasaran 7 kampus Indonesia terbaik versi Mosiur 2021, langsung aja cek peringkatnya di bawah ini.
1. Universitas Gadjah Mada (UGM)
Peringkat dunia: 601-650
2. Institut Teknologi Bandung (ITB)
Peringkat dunia: 701-800
3. Universitas Indonesia (UI)
Peringkat dunia: 701-800
4. Universitas Airlangga (Unair)
Peringkat dunia: 1.301-1.400
5. Universitas Padjadjaran (Unpad)
Peringkat dunia: 1.401-1.500
6. Institut Pertanian Bogor (IPB)
Peringkat dunia: 1.501–1.650
7. Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS)
Peringkat dunia: 1.501–1.650
Nah, itu tadi 7 kampus Indonesia terbaik versi Mosiur 2021, ternyata di urutan pertama ada UGM, disusul ITB dan UI. Kampus lo masuk peringkat nggak nih?
Baca Juga: 3 Alasan IT Jadi Jurusan yang Sangat Menjanjikan di Abad Ini
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul"7 Kampus Terbaik Indonesia Versi Mosiur 2021, UGM Ranking 1"