Follow Us

Viral Dosen Muda Asal Taiwan Ini Bisa Bikin Gambar Anatomi yang Super Keren Manual Pakai Kapur & Penggaris

Hanif Pandu Setiawan - Kamis, 19 Agustus 2021 | 11:00
Ilustrasi anatomi tubuh manusia yang dibuat Zhong Quanbin saat mengajar.
鍾全斌 OB Illustration/Facebook

Ilustrasi anatomi tubuh manusia yang dibuat Zhong Quanbin saat mengajar.

HAI-Online.com – Buat menggambar anantomi tubuh manusia, apalagi secara mendetail, biasanya seseorang membutuhkan bantuan software komputer.

Namun kayaknya hal itu nggak berlaku bagi, Zhong Quanbin, dosen muda di Universitas Sains dan Teknologi Shude Taiwan ini.

Hanya bermodalkan penggaris dan kapur, Zhong Quanbin bisa bikin gambar anatomi yang benar-benar keren!

Mulai dari struktur tulang manusia hingga organ individu seperti mata manusia dari berbagai angle, semuanya tergambar secara lengkap dan mendetail. Kemampuan inilah yang telah membuat nama Zhong cukup populer dalam beberapa tahun terakhir.

Baca Juga: Mirip Lisa Blackpink, Dosen Sejarah Ini Mendadak Viral di Media Sosial

Yang menarik, meskipun sebagian besar detail karya seninya berfokus pada tubuh manusia, Zhong Quanbin nggak mengajar mata kuliah anatomi manusia.

Dia mengajar Ilustrasi Anatomi dan Keterampilan Menggambar di Departemen Desain Komunikasi Visual, di Universitas Shute. Wah nggak heran, sih.

Karena skill-nya tersebut, ia pun ditugaskan oleh beberapa sekolah kedokteran, baik di Taiwan dan di Cina atau Jepang untuk mengajar siswa mereka bagaimana menggambar tubuh manusia.

“Ya, kami punya buku pelajaran. Tapi kami nggak membacanya, kami menggambarnya,” kata Zhong soal kelasnya di Universitas Shute, seperti dikutip Oddity Central.

Baca Juga: Sudah Ikut Vaksinasi, Pelajar Curhat ke Jokowi: Kami Sangat Rindu Belajar di Sekolah, Pak!

Ia menambahkan, “Mahasiswa jurusan ini nggak bisa belajar hanya dengan membaca gambar di buku. Sebaliknya, kita belajar sambil menggambar sesuatu. Di kelas saya, siswa harus menggambar apa yang saya demonstrasikan di papan tulis.”

Zhong Quanbin yang awalnya nggak tertarik pada dunia kedokteran pun kemudian diangkat sebagai guru di Xiamen Medical College untuk mengajar mahasiswa kedokteran menggambar tubuh manusia.

Ia juga diminta mengajar gimana cara mendekonstruksi posisi tulang, otot, dan organ dalam. Akhirnya, dia mulai mempelajari anatomi manusia.

Bakat Zhong dalam menggambar papan tulis ini pun sangat dihargai di Jepang, negara yang terkenal punya budaya seni papan tulis. (*)

Baca Juga: Simak Nih 6 Tips Menghubungi Dosen Secara Baik dan Benar

Editor : Hai

Baca Lainnya

PROMOTED CONTENT

Latest