Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Pemenang Oscar Anthony Hopkins Beri Penghormatan Kepada Chadwick Boseman Dalam Pidatonya

Ferry Budi Saputra - Selasa, 27 April 2021 | 21:00
Anthony Hopkins dan Chadwick Boseman
Tangkapan Layar Instagram

Anthony Hopkins dan Chadwick Boseman

HAI-Online.com - Aktor kawakan Anthony Hopkins memberikan penghormatan kepada mendiang Chadwick Boseman saat pidato kemenangannya untuk kategori Best Actor di Academy Awards yang digelar pada Minggu malam (25/4/2021) waktu Amerika Serikat.

Baca Juga: Sutradara Nomadland, Chloe Zhao Torehkan Sejarah di Oscar Awards

Aktor yang berperan sebagai pria penderita Alzheimer dalam film The Father, memberikan pidato singkatnya melalui video yang diambil dari Wales dan diunggah melalui Instagramnya pada Senin (26//4/2021).

Dalam video tersebut dia mengungkapkan betapa terkejutnya dia saat menang dan memberikan penghormatan kepada Chadwick Boseman yang berperan di film Black Bottom Ma Rainey. Boseman meninggal karena kanker tahun lalu.

"Selamat pagi. Kini aku berada di kampung halamanku di Wales dan pada usia 83 tahunku sebenarnya tidak berharap mendapatkan penghargaan ini. Aku sungguh tidak ingin," katanya.

“Sungguh bersyukur kepada The Academy dan terima kasih. Aku ingin memberi penghormatan kepada Chadwick Boseman yang telah meninggalkan kami terlalu dini dan sekali lagi terima kasih banyak. Sungguh tidak mengharapkan ini, jadi aku merasa sangat terhormat. Terima kasih," ujarnya.

Baca Juga: 5 Rekomendasi Film Bertema Timur Tengah yang Pernah Masuk Nominasi Oscar

Kemenangan ini merupakan kedua kalinya untuk Anthony Hopkins, sebelumnya dia meraih Oscar pertamanya pada 1992 untuk Silence Of The Lambs.

Sebagian besar memang mengharapkan Boseman dinobatkan sebagai pemenang kategori Best Actor sebagai penghormatan untuk dirinya.

Selain itu dalam Oscar 2021, Nomadland mendominasi penghargaan dengan memenangkan kategori film terbaik, sutradara terbaik untuk Chloé Zhao dan aktris terbaik untuk Frances McDormand.

Chloe Zhao juga membuat sejarah bersama aktris Yuh-jung Youn dari Minari di Oscar kali ini. Zhao dinobatkan sebagai wanita kulit berwarna pertama dan wanita kedua yang pernah memenangkan penghargaan sutradara terbaik. Sementara itu, Yuh-jung Youn menjadi aktor Korea pertama yang memenangkan Oscar.

Editor : Hai

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

x