Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Diajak Selfie Pas Manggung, Tom Morello Lempar Ponsel Penonton!

Ricky Nugraha - Senin, 17 Juni 2019 | 17:05
Tom Morello lempar ponsel penonton yang ajak selfie
Twitter/timjurgens17

Tom Morello lempar ponsel penonton yang ajak selfie

HAI-online.com -Tom Morello, musisi yang dikenal sebagai mantan gitaris Rage Against the Machine dan Audioslave, baru-baru ini melakukan suatu hal yang nampaknya bakal jadi "tamparan" bagi para penonton konser yang suka main ponsel.

Momen tersebut terjadi saat konser turnya diTinley Park, Illinois, Amerika Serikat pada 16 Juni lalu.

Tom Morello saat itu memberikan penampilan yang menakjubkan untuk mengakhiri turnya tersebut. Ia juga mengajak Tim McIlrath dari Rise Against untuk membawakan beberapa lagu seperti“How Long”dan “The Ghost Of Tom Joad.”

Di ujung penampilan,Tom Morello mengajak sejumlah penonton naik ke atas panggung bersamanya. Ia sebelumnya meminta agar mereka nggak menggunakan ponsel untuk merekam dirinya, supaya mereka semua bisa menikmati momen.

Baca Juga: 5 Jokes Bapak-bapak dari Mark Hoppus 'blink-182', Dijamin Ikut Ngakak!

Namun, ada seorang penonton yang nggak mengikuti omongan gitaris berusia 55 tahun tersebut. Alhasil, ia pun harus menerima konsekuensinya.

Sesaat setelah si penonton tersebut mengeluarkan ponsel dan berusaha mengabadikan momen dengan berselfie bersama, Tom langsung mengambil ponsel yang digunakan penonton itu lalu melemparnya ke kerumunan penonton.

Si penonton itu puncuma bisa melongo saat ponselnya terbang, sambil menunjuk-nunjuk ke arah kerumunan seakan meminta agar ponselnya dikembalikan.

Menanggapi hal ini, banyak netizen yang setuju dengan aksi Tom Morello tersebut, apalagi ia sudah memperingatkan sebelumnya. Namun, ada juga yang nggak setuju dengan hal tersebut.

Baca Juga: Nyangka Nggak Nyangka, Selfie dan 7 Hal Ini Malah Bikin Muka Lo Cepet Tua!

Bisa jadi pelajaran nih sob, kalau lagi nonton konser sebaiknya jangan terlalu sering main atau rekam dengan ponsel. Nikmatin aja momennya! (*)

Editor : Hai

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

x