HAI-Online.com- Setelah beberapa waktu lalu Apple meluncurkan versi beta dari iOS 12 kepada pengguna iPhone, iPad dan iPod Touch.
Pembaruan ini diluncurkan di sebuah acara bernama Show Time yang digelar Apple tahun lalu Pada iOS versi ini, ada beberapa fitur baru nih yang ditambahkan ke sistem operasi terbaru Apple.
Apple News Plus
Kini kamu bisa menikmati layanan bertia dan majalah yang disediakan oleh Apple dengan membayar 9,99 dollar AS atau sekitar Rp 141.000.
Baca Juga : Pulang Rekaman dari Abbey Road, Maliq & D’Essentials Siap Merilis 12 Lagu
Dengan harga segitu, kamu bisa menikmati berbagai konten majalah premium dan artikel eksklusif dari Apple.
Tapi sayangnya, fitur ini hanya tersedia di wilayah Amerika Serikat dan Kanada saja.
Siri yang lebih canggih
Selain menambahkan fitur baru, Apple juga meningkatkan kinerja Siri. Kini kamu bisa memerintahkan kepintaran buatan Apple ini untuk memainkan video, serial TV, film dan channel apapun dari smartphone Apple ke Apple TV.
Perbaruan aplikasi
Apple juga turut meningkatkan Beberapa aplikasi seperti Apple Pay Cash dan Wallet yang kini lebih mudah melakukan transaksi dengan kartu kredit.