Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

15 Tahun Setia di Pop Punk, Tebar Pesona Gelar Mini Konser di Bekasi

Rian Sidik - Selasa, 19 Februari 2019 | 19:00
Tebar Pesona
Doc. Tebar Pesona

Tebar Pesona

HAI-Online.com - Ada yang masih ingat dedengkot pop punk asal Bekasi bernama Tebar Pesona?

Kalo masih ingat, ada kabar gembira, nih, guys!

Baca Juga : Begini Aksi Duta 'So7' Cover Lagu Monokrom Punya Tulus. Jadi Kayak Lagu Sheila on 7!

Band pop punk dari Bekasi ini resmi merayakan eksistensi mereka di kancah skena musik pada hari Minggu, 24 Februari 2019 nanti yang telah menyentuh angka 15 Tahun!

Berkolaborasi dengan Begadjulan Kids yang digawangi oleh Larry Negro atau yang kita kenal dengan Negro Kill. Tebar Pesona bakal mempersiapkan kejutan saat mini konsernya.

Dalam proses pembuatannya mini konser ini, Tebar Pesona menegaskan eksistensi mereka nggak bisa dianggap sebelah mata.

Mereka pun mempersiapkan beberapa trik agar generasi yang dulu bergabung di TP Friends (sebutan fans) dan generasi millenial bisa menyaksikan perjalanan mereka hingga 15 tahun.

Untuk lokasi mini konsernya, band yang beranggotakan Beru Evan (vokal/gitar) dan Joe Han (gitar/vokal) mengusung konsep Intimate request dari rilisan dua album sebelumnya.

Baca Juga : 7 Musisi Internasional dengan Rider Terunik Sebelum Konsernya!

Dan, Grand Charly BCP Bekasi sangat mewakili apa yang kami ingin wujudkan selama ini.

"Kapasitas tidak terlalu banyak, tapi kedekatan dengan teman-teman yang selalu support kami itu yang selalu kami inginkan," tulis Tebar Pesona dalam rilis mereka yang dikirim ke HAI.

Buat kalian anak Bekasi, nggak usah mikir lama lagi. Langsung cus aja, dan cek informasi lanjutannya di Instagram @begadjulankids! (*)

Editor : Hai

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

x