Follow Us

Gara-gara Senyumnya, Bocah Amerika Ini Jadi Seleb dengan Followers Jutaan di Cina

Ricky Nugraha - Minggu, 13 Januari 2019 | 15:44
Foto Gavin Thomas di bangunan terkenal di Cina
Settebello Entertainment

Foto Gavin Thomas di bangunan terkenal di Cina

HAI-online.com - Seorang bocah berusia 8 tahun asal Amerika Serikat bernama Gavin Thomas baru-baru ini menjadi sensasi besar di Cina.

Sejak bergabung empat bulan lalu di Weibo, sebuah platform Cina yang mirip dengan Twitter, Gavin telah memperoleh 1,8 juta followers dan jumlahnya terus bertambah seiring dengan ketenarannya.

Sedangkan di Twitter, Gavin hanya memiliki 450.000 pengikut.

Bocah yang masih duduk di sekolah dasar ini menjadi viral di Cina karena ekspresi wajahnya yang unik, yang menjadikannya meme viral.

Gavin dikenal pertama kali di AS ketika video-video pendek yang menampilkan dirinya tengah bermain bersama pamannya, Nick Mastodon, dengan cepat beredar di internet.

Namun, ia mulai terkenal di Cina semenjak video yang menampilkan senyum gugupnya ketika seekor tokek diletakkan di atas kepalanya.

Baca Juga : Anak 14 Bulan Ini Bisa Bawa Hoverboard Lebih Jago Dari Lo

Menurut Ann Ding, pendiri dan CEO distributor online gif bernama Dongtu, mengatakan bahwa gif dari ekspresi wajah Gavin yang tersenyum awkward tersebut mungkin telah digunakan sebanyak 10 juta kali sehari di berbagai platform media sosial Cina.

"Gavin tampaknya lebih populer di Cina daripada di AS," kata Ding.

Dia memperkirakan bahwa sejumlah gif yang berhubungan dengan Gavin yang digunakan di seluruh platform di Cina telah melebihi 1 miliar.

Meski banyak orang Cina yang nggak tahu namanya, meme-gif dari Gavin telah diedarkan secara luas di media sosial, terutama WeChat, yang di Cina digunakan lebih dari 1 miliar pengguna.

Nama julukan Gavin di Cina adalah "the fake smile boy" atau bocah dengan senyum palsu. Julukan ini merujuk pada senyumnya sedikit terpaksa namun sopan yang menarik perhatian jutaan pengguna internet di Cina.

Orang-orang Cina, terutama generasi milenial, telah melekat pada senyum khas Gavin, yang gif-nya digunakan untuk mengekspresikan suatu hal yang positif meski terpaksa dalam kondisi yang nggak nyaman.

Baca Juga : Terkena Stroke, Pakar Media Sosial Nukman Luthfie Meninggal Saat Berlibur di Yogyakarta

Hal ini pun jadi keuntungan tersendiri bagi Gavin.

Segera setelah ia membuka akun Weibo-nya, Gavin disponsori perjalanan ke Beijing untuk bertemu langsung dengan para penggemarnya. Hal ini menghasilkan lebih banyak meme dari Gavin yang berpose di depan landmark Cina dalam pakaian tradisional Cina.

Foto Gavin Thomas di bangunan terkenal di Cina
CNN

Foto Gavin Thomas di bangunan terkenal di Cina

Foto Gavin Thomas di bangunan terkenal di Cina
Settebello Entertainment

Foto Gavin Thomas di bangunan terkenal di Cina

Pada saat yang sama, tokonya di Taobao, situs belanja online Cina yang sangat populer, telah diam-diam dibuka dan mulai menjual merchandise seperti case telepon dengan wajah tersenyum Gavin di belakang.

Case smartphone dengan wajah tersenyum Gavin
CNN

Case smartphone dengan wajah tersenyum Gavin

Lalu pada perjalanan keduanya ke Cina awal November kemarin, ia menandatangani kontrak dengan raksasa internet China Tencent untuk ditampilkan dalam aplikasi video pendek barunya yang bernama Yoo.

Para ahli mengatakan bahwa kecintaan orang Cina terhadap gambar animasi dalam percakapan digital berakar dari budaya kesopanan.

Dimana mereka menggunakan gambar lucu untuk membuat percakapan menjadi santai.

Source : CNN

Editor : Alvin Bahar

Baca Lainnya

Latest