Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Bareng Ucay dan Lowp, Rocket Rockers Hadirkan Lagu 'Reuni' Versi Akapela

Bagas Rahadian - Minggu, 13 September 2020 | 11:46
Rocket Rockers
instagram.com/rocket_rockers

Rocket Rockers

HAI-Online.com - Band senior pop punk Indonesia, Rocket Rockers, muncul kembali dengan membawakan ulang lagunya yang berjudul 'Reuni' dalam versi baru, yakni akapela.

Sesuai dengan judul lagunya, Rocket Rockers juga menghadirkan konsep reunian dengan mengajak serta dua eks personilnya, yakni Ucay dan Lowp, untuk menciptakan aransemen lagu klasiknya dengan hanya berisikan vokal dari para personil.

Mengenai lagu 'Reuni' versi akapela, diketahui bahwa ini merupakan projek musik yang digagas lembaga kemanusiaan Explore bersama sejumlah musisi Indonesia, termasuk Rocket Rockers.

Lewat album kompilasi bertajuk 'Voice Of Humanity', Explore bersama Rocket Rockers dan sejumlah musisi lain, bakal menyaikan album dengan konsep akapela.

Nantinya, pendapatan dari album ini bakal diperuntukkan untuk kegiatan kemanusiaan yang tengah digalakkan Explore untuk membantu sektor kesehatan dan pendidikan bagi para anak yang terdampak pandemi covid-19.

Baca Juga: Gara-gara Begadang NIKI Rilis Full Album Perdana 'Moonchild'

"Saya yakin suara musisi akan lebih sampai dengan cepat kepada anak muda dan semoga melahirkan gerakan yang dapat membantu saudara-saudara kita yang sedang mengalami bencana kemanusiaan," ungkap Ucap soal proyek kolaborasinya bersama eks bandnya tersebut.

"Proses pembuatan 'Reuni' versi voice only/acappela dimulai dengan mengadaptasi bass line yang nantinya menjadi landasan untuk part lainnya. Ini memang part yang cukup sulit karena harus memakai vokal yang low," lanjut Ucay.

Diketahui, selain Rocket Rockers, proyek ini juga mengikutsertakan musisi antara lain Fadly 'Padi', Mohammad Noh Saleh (Hujan), Voccafarabi, Mp-Boys, hingga Eka 'The Brandals'. (*)

Editor : Hai

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

x