Hai-Online.com -Acara The 90's Festival yang digelar pada Sabtu (10/11) lalu ramai dikunjungi banyak orang.
Diadakan di Gambir Expo Kemayoran, Jakarta, festival yang mendaulat dirinya sebagai "The Biggest Nostalgic Festival" itu hadirkan beragam musisi, baik lokal maupun internasional yang sukses bikin penonton yang hadir bernostalgia dalam sehari.
Nggak cuma musik yang bisa bikin nostalgia di festival ini, sederet hal lain turut serta jadi pelengkap suasana.
Sebut aja adaareapermainan 90an yang dari tahun ke tahun nggak pernah absen di The 90s Festival, kayak PS1, gamebot, gameboy, dll.
Baca Juga : Generasi Milenial Dominasi Hasil Midterm Election di Amerika Serikat
Mau beli berbagai barang lawas pun bisa bro. Ada banyakbooth-boothyang nawarin barang jadul, kayak kaset, hp lama, majalah bekas, dan lainnya.
Salah satu arena baru di The 90s Festival kali ini yang juga di-highlightpenyelenggara acara ialah adanya misbar.
Eh, tau nggak misbar itu apa? Misbar alias "gerimis bubar" adalah istilah buat acara nonton film di tempat terbuka, kayak layar tancap gitu.
Sayangnya, kayaknya pengunjung lebih tertarik nonton musisi idola dibanding nonton film. Area yang berdekatan dengan boothmakanan itu kebanyakan cuma diisi mereka yang cari tempat buat makan.
Ngomongin soalline up,penyelenggara sendiri bilang tahun ini mereka nambahline upinternasional buat hibur penonton.
Pemilihan mereka yang jadi artis sendiri berdasarkan survei ke masyarakat. Semua yang jadiline uppun digadang-gadang masuk 15 besar survei tersebut, baik musisi lokal maupun internasional yang tampil di empat panggung berbeda.