Uniknya, di home kit punya motif argyle. Paduan warnya pun keren dengan tone senada, yakni merah, oranye, dan kuning. Kalau away kit-nya motif garis horizontal halus bikin manis jersey. Belum lagi aksen tiga garis hijau tua dan merah di bahu yang kontras dengan kuning sebagai warna utama jersey.
Selain 7 jersey tersebut, masih ada kok bro negara lain yang jersey-nya nggak kalah menarik. Contohnya nih Argentina yang away kit-nya kali pertama mengusung warna hitam dan Rusia yang bikin inovasi di home kit dengan aksen putih. HAI perhatiin sih ya, Piala Dunia 2018 ini dipenuhi dengan beragam desain jersey bermotif. Nggak lagi melulu polos. Tentunya juga bisa dipakai sehari-hari.
Kalau lo sendiri, suka dan bakal koleksi yang mana nih?
(Dewi Rachmanita Syiam)