Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Di Melbourne, Rio Jadi Sasaran Paparazi

- Jumat, 18 Maret 2016 | 10:15
Rio tiba di Australia dengan selamat!
Hai Online

Rio tiba di Australia dengan selamat!

Pebalap Manor Racing asal Indonesia, Rio Haryanto, menjadi sasaran paparazi pada sesi latihan bebas kedua di Sirkuit Melbourne Grand Prix, Albert Park, Australia, Jumat (18/3/2016).

Di salah satu tribun penonton, terlihat sejumlah lensa tele mengarah ke mobil MRT05 milik Rio Haryanto.

"Rio melarikan diri dari paparazi untuk melakukan perjalanan berikutnya,"

Tulis akun Instagram Manor Racing.
Sejumlah fotografer yang terlihat di foto tangkapan Manor memang tergolong tidak resmi. Fotografer yang mendapatkan akreditasi peliputan Formula 1, biasanya ditempatkan di tribun khusus, tidak bersama penonton.

Untuk sesi latihan bebas kedua kali ini, Rio Haryanto berada di posisi ke-14 dengan catatan 1 menit 44,304 detik. Ini menunjukkan penurunan karena dia mendapatkan putaran terbaik dengan 1 menit 43,372 detik pada sesi pertama.

Berikutnya, Rio akan menjalani sesi latihan ketiga dan kualifikasi di sirkuit serupa, Sabtu (19/3/2016). Baru pada Minggu (20/3/2016), pebalap berusia 23 tahun itu menjalani balapan pertamanya di Formula 1.

Dia terpaut 5, 463 detik dari pemimpin klasemen, Hamilton, yang menyelesaikan putaran tercepat 1 menit 38, 841 detik setelah "melahap" empat putaran.

Baca Juga:

Jadwal Formula 1 Australia 2016

Jangan Tanyakan Dulu Sebesar Apa Peluang Rio Haryanto di F1

Rio Haryanto Tiba di Australia dengan Ucapan Selamat!

Source: Kompas.com

Halaman Selanjutnya

Source :Kompas.com

Editor : Hai

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

x