Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Wenger Rela Berkorban Demi Akhiri Puasa Gelar Arsenal

Rian Sidik (old) - Sabtu, 12 April 2014 | 08:42
Wenger Rela Berkorban Demi Akhiri Puasa Gelar Arsenal
Rian Sidik (old)

Wenger Rela Berkorban Demi Akhiri Puasa Gelar Arsenal

Skenario permanen di pegang Arsenal pada kompetisi Piala FA, musim ini. Hanya menyisakan tiga tim lemah, Hull City, Sheffield United dan Wigan Athletic, The Gunners difavoritkan untuk menjadi juaranya.

Namun sebelum mereka bisa merealisasikan rencana tersebut, Wigan sudah menunggu di babak semifinal yang akan digelar di Wembley, akhir pekan ini. Rasa optimis pun hadir di tengah-tengah penggawa The Gunners.

Sang manajer, Arsene Wenger berjanji akan segera mengakhiri paceklik gelar yang sudah berlangsung selama delapan tahun lewat ajang ini. "Jangan bayangkan seberapa besar pengorbanan saya setiap hari kalau bukan untuk menyabet gelar," tegasnya.

"Semua pemain berjuang untuk mencapai target itu. Kami bermain agar bisa memenangkan sesuatu," tambah Wenger.

Akan tetapi, ia enggan gegabah menyebut Arsenal bisa melewati hadangan ketiga calon lawannya tersebut. "Kalau Anda berkompetisi di FA Cup, semua orang bisa bisa bermimpi," tuturnya.

"Musim lalu, Wigan yang menang. Musim ini, kami punya Sheffield United di semifinal. Sesuatu yang membuat kompetisi ini terlihat spesial," tutup Wenger.

Editor : Hai

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

x