Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Hanung Bramantyo Pengen Bikin Film Tentang Munir, Tapi Batal Karena Ditelpon Orang Nggak Dikenal!

Arlingga Hari Nugroho - Jumat, 09 September 2022 | 09:05
Hanung Bramantyo ungkap pengalamannya saat berencana bikin film tentang Munir Said Thalib.
Chris Woodrich

Hanung Bramantyo ungkap pengalamannya saat berencana bikin film tentang Munir Said Thalib.

HAI-Online.com - Sutradara Hanung Bramantyo baru-baru ini ungkap pengalamannya saat berencana bikin film tentang mendiang aktivis Hak Asasi Manusia (HAM), Munir Said Thalib.

Hanung sempat menyatakan diribersedia mengerjakan sebuah film untuk mengenang perjuangan Munir, tetapisayangnya rencana itu nggak jadi dilakuin.

Hal ini diceritakan Hanung melalui salah satu unggahan di akun Instagram-nya tepat padaRabu (7/9) lalu.

Baca Juga: Kenang Perjuangan Aktivis HAM Munir, Simak Rekomendasi Lagu Indie Di Udara Efek Rumah Kaca!

"Tanggal 7 Sept 2004, lelaki pejuang HAM ini dibunuh. Sampai hari ini dalangnya tidak tertangkap. Pernah suatu hari saya diminta membuat filmnya. Tanpa ragu saya menyatakan bersedia," tulisnya.

"Paginya, saya ditelf orang tak dikenal yang dengan sopan meminta saya untuk berjumpa. Katanya ngefans sama saya dan pengen kenalan. Setelah saya selidiki ternyata si penelphone seorang pensiunan tentara. Hati saya langsung mak jleb," imbuhnya.

Merasa nggak tenang dengan situasi yang dialami, Hanung langsung mengurungkan niatnya untuk mengerjakan film biografi Munir.

Baca Juga: Ikut Suarakan Perlawanan, Berikut Rekomendasi Lagu Indie Efek Rumah Kaca Tentang Kritik Sosial!

Bahkan karena khawatir tersebut, Hanung juga sempat menyinggung soal kasus yang sedang ramai dibicarakan saat ini.

"Perasaan saya gak enak. Mulai saat itu, saya memutuskan untuk mengurungkan niat membuat film tentang Munir, daripada nasib saya seperti sang Brigadir," tulis Hanung.

Meskipun nggak jadi bikin film Munir, Hanung tetep mengucapkan doauntukmendiang Munir agar mendapatkan keadilan yang seharusnya.

Editor : Hai

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

x