Follow Us

Pengen Tau Selera Musik Kurt Cobain? Ini Rekomendasi 3 Album Musik Pilihan Doi!

Tim Redaksi - Jumat, 15 Juli 2022 | 12:05
3 album musik rekomendasi Kurt Cobain.
RockCelebrities

3 album musik rekomendasi Kurt Cobain.

HAI-Online.com - Selama karirnya yang singkat, pentolan band grunge Nirvana Kurt Cobain pernah ngasih tau beberapa album yang berpengaruh buat dirinya.

Hal ini diungkapkan Kurt saat diwawancara pada tahun 1992 oleh Melody Maker dari NME yang ditulis ulang oleh Rock N Roll Garage.

Kurt Cobain juga membuat daftar album favoritnya dan menjelaskan mengapa menurut doi album ini penting dan harus didengerin orang lain.

Nah langsung aja, ini dia rekomendasi 3 album musik pilihan Kurt Cobain yang harus didengerin orang lain!

Baca Juga: Rekomendasi 3 Lagu Band Rock yang Ditulis untuk Mendiang Kurt Cobain

Great Expectation - Jad Fair

"Gue suka dengerin Jad Fair dan Half-Japanese dengan headphone saat lagi jalan di sekitar pusat perbelanjaan, di Amerika. Gue hanya berpikir, kalau orang bisa mendengar musik ini sekarang, mereka akan meleleh," ucap Kurt Cobain.

"Mereka nggak tahu apa yang harus dilakukan, mereka akan mulai terpental dari dinding dan ventilasi. Jadi gue nyalain pengeras suara dengan sangat keras dan pura-pura itu akan meledak melalui pengeras suara di mal," imbuh Kurt Cobain.

Penyanyi Jad Fair merilis album 'Great Expectations' pada tahun 1989 ketika masih menjadi anggota band alternatif rock Half-Japanese. Penyanyi, gitaris, dan seniman grafis ini lahir di Coldwater, Michigan pada tahun 1954.

Jad juga punya karir yang luas bermain dengan band-band lain seperti David Fair, Daniel Johnston, Mosquitos dan Kramer.

Baca Juga: Jarang Diketahui Orang, Smells Like Teen Spirit adalah Lagu yang Dibenci oleh Kurt Cobain!

Halaman Selanjutnya

Burning Farm - Shonen Knife
1 2 3

Editor : Alvin Bahar

Baca Lainnya

PROMOTED CONTENT

Latest