HAI-Online.com - Colin Farrell blak-blakan mengatakan karakternya, Penguin, nggak diizinkan merokok dalam film tersebut.
Aktor yang akan berperan sebagai karakter antagonis dalam filmkaryaMatt Reeves tersebut memberi tahu Jakes Takes bahwa dia telah berjuang mengusulkan agar karakter Penguin dapat merokok cerutu dalam film.
Baca Juga: Paul Dano Ngaku Sulit Tidur saat Peranin Karakter The Riddler di Film Batman
Sayangnya, hal itu tetap nggak diizinkan. Alasannya, Warner Bros ingin menghindari adanya tampilan rokok dalam film superhero.
Wajar kalo Colin Farrell mengusulkan penggunaan rokok, pasalnya Penguin (nama asli Oswald "Oz" Chesterfield Cobblepot) ciri khasnya memang merokok.
"Gue berjuang dengan gagah berani untuk penggunaan cerutu, gue bahkan berkata pada saat syuting, 'Bisakah gue memakainya (cerutu),' dan mereka bilang nggak," kata Colin Farrell.
Menurutnya, Oz yang saat ini belum mewujudkan karakter Penguin yang sesungguhnya seperti di komik dan film-film sebelumnya.
Dia mengaku ingin melihat perjalanan lebih jauh lagi dari Penguin. Aktor itu bahkan mengatakan Penguin bukanlah bos atau di bawahnya bos, tetapi hanya seorang prajurit Falcone pada tahap ini.
Baca Juga: Kabarnya Ada Tulisan Rahasia di Poster 'The Batman', Kebaca Nggak?
Sementara itu, lawan main Colin Farrell, Paul Dano, yang berperan sebagai The Riddler, mengatakan bahwa dia mengalami kesulitan tidur saat masuk ke dalam peran tersebut.
“Beberapa malam gue merasa nggak nyenyak tidur, karena agak sulit untuk melepaskan karakter ini (The Riddler),” kata Paul Dano kepada Entertainment Weekly.
“Dibutuhkan banyak energi untuk memerankannya. Jadi, gue harus mempertahankan peran itu begitu benar-benar mendalami karakter tersebut karena naik turunnya agak sulit,” tambahnya. (*)