Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Noah Remake Video Klip ‘Bintang Di Surga’ Pakai Teknologi CGI

Bagas Rahadian - Jumat, 07 Januari 2022 | 16:33
'Bintang Di Surga' - Noah
YouTube

'Bintang Di Surga' - Noah

HAI-Online.com – Noah kembali merilis ulang video klip dari single klasiknya. Setelah MV ‘Yang Terdalam’ sukses tenar, kini giliran versi baru dari ‘Bintang Di Surga’ yang dirilis pada Jumat (7/1/2022).

Single dari album kedua Peterpan itu disajikan dengan visual berbeda, meski alur skenarionya masih mengacu pada video klip pertama yang rilis di tahun 2004 silam.

Yap, alur cerita di video klipnya memang masih sama persis: aksi perampokan yang dibubuhi banyak adegan bak film action.

Tapi yang jelas, hadir beberapa ‘modifikasi’ dalam versi remake ‘Bintang Di Surga’ ini. Salah satunya, pengaplikasian teknologi CGI yang bikin segala tampilan di video klip jadi lebih futuristik.

Upie Guava selaku music video director mengatakan, bahwa konsep video klip Bintang di Surga ini memang menggunakan teknologi XR (Extended Reality).

Itu sebabnya, video klip ‘Bintang Di Surga’ ini menyajikan banyak elemen visual a la film fiksi ilmiah, seperti robot, drone dan segala macemnya.

Baca Juga: Jadi Video Penuh Kenangan, Klip Peterpan 'Yang Terdalam' Ternyata Dikerjain Dalam Waktu Tiga Jam Doang

Penggunaan teknologi Extended Reality sendiri adalah satu hal yang bedain MV versi baru dengan yang lama.

Versi baru ‘Bintang Di Surga’ juga merombak paratalent videoklipnya.

Kalo di tahun 2004 lalu yang jadi bintang MV-nya adalah para personel Noah (Peterpan) sendiri, kini hadir Jefri Nichol dan Anya Geraldine, serta beberapa wajah lain sebagai pemeran video klipnya.

Namun, sama seperti di MV ‘Yang Terdalam’ sebelumnya, tiga personel Noah (Ariel, Lukman, dan David) juga tampak tempe ‘nyelip’ di sejumlah adegan.

Editor : Hai

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

x