HAI-Online.com -Buah emang nggak bakal jatuh jauh dari pohonnya. Peribahasa ini cocok banget kalo kita ngeliat Tye Trujillo, anak dari bassist Metallica Robert Trujillo yang manggung bareng Suicidal Tendencies di Amplified Live, Dallas kemarin.
Tye Trujillo kembali ditunjuk oleh Suicidal Tendencies untuk ngisi departemen bass karena bassist mereka Roberto 'Ra' Diaz yang kini lagi sibuk manggung bareng Korn.
Kini berusia 17 tahun, penampilan Tye bareng Suicidal Tendencies ini bukan yang pertama kalinya fren. Dua tahun sebelumnya saat masih berusia 15 tahun, doi juga sempet bantuin mereka di beberapa panggung untuk alasan yang sama.
Dengan bangganya, Tye punmemamerkanaksi memukaunya di depan ribuan pasang mata penonton Dallas lewat akun Instagramnya.
"Dallas was dope last weekend!," tulisnya singkat dalam unggahannya tersebut sambil memainkan aksi solo bass yang berisi slap and chop nan funky à la Bapaknya di tengah lagu.
Layaknya déjá vu,sambutan histeris dan antusias pun meriuh nggak hanya dari penonton, melainkan dari para personel Suicidal Tendencies lain yang terpukau dengan penampilan anak muda ini.
Baca Juga: Inilah 10 Kampus dengan Jumlah Mahasiswa Program Sarjana Terbanyak
Buat yang belum tahu,bokap dariTye,Robert Trujillo, juga pernah tergabungsebagai bassist di Suicidal Tendencies dari tahun 1989 sampai pertengahan tahun 90-an.
Bahkan pada saat Tye Trujillo masih berusia 12 tahun, doi udah bantuin Korn untuk jadi bassist saat melakukan tur di Amerika Selatan tahun 2017. Bassist cilik!
Saat itu departemen bass di Korn masih diisi oleh Reginald 'Fieldy' Arvizu yang sedang hiatus lama, sebelum digantikan oleh 'Ra' Diaz dari Suicidal Tendencies.