Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Beredar Kabar Khabib Nurmagomedov Beralih Jadi Pemain Bola, Ini Komentar Sang Manajer

Hanif Pandu Setiawan - Senin, 16 Agustus 2021 | 20:05
Petarung UFC asal Rusia, Khabib Nurmagomedov.
INSTAGRAM/KHABIB_NURMAGOMEDOV

Petarung UFC asal Rusia, Khabib Nurmagomedov.

HAI-Online.com – Belakangan ini rame beredar kabar Khabib Nurmagomedov beralih profesi menjadi pemain bola setelah dirinya pensiun dari arena MMA.

Meski begitu, manajer Khabib Nurmagomedov, Ali Abdelaziz, membantah kabar kesepakatan antara petarung Khabib dengan FC Legion Dynamo.

Mengutip RT, Khabib Nurmagomedov meneken kontrak sebagai pesepak bola profesional bersama FC Legion Dynamo, klub kasta ketiga liga Rusia yang bermarkas di Machackala, ibu kota republik Dagestan, kampung halaman Nurmagomedov.

Bahkan FC Legion Dynamo mengunggah foto penandatanganan kontrak dengan Nurmagomedov di akun Instagram mereka pada 13 Agustus.

"Legiun kami memiliki pertempuran hebat di depan, untuk itu kita membutuhkan pejuang yang hebat," tulis FC Legion Dynamo dalam sebuah keterangan.

"Bersiaplah untuk menghadapi tim RPL bersama Khabib Nurmagomedov."

Baca Juga: Ed Sheeran Resmi Masuk Daftar Skuad Ipswich Town FC untuk Musim 2021/22, Pensiun Jadi Penyanyi Nih?

Unggahan tersebut pun mendapat like dari Nurmagomedov.

Sebelumnya diketahui kalo Khabib emang punya ketertarikan terhadap dunia sepak bola. Beberapa bulan setelah pensiun dari MMA pun sang juara kelas ringan UFC tersebut berseloroh menggoda klub-klub sepak bola untuk mengontraknya.

Namun, bukan berarti kabar bergabungnya Nurmagomedov sebagai pemain FC Legion Dynamo benar adanya.

Setidaknya itulah pernyataan dari Ali Abdelaziz yang menjadi manajer Nurmagomedov.

"Tolong hapus berita ini," tulis Abdelaziz di Twitter membalas salah satu berita bergabungnya Nurmagomedov dengan FC Legion Dynamo.

Editor : Hai

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

x