HAI-Online.com -Anggota BTS, Jungkook, mengungkapkan perasaannya mengenai kesuksesan yang didapat boy grup tersebut.
Baca Juga: Gantikan 'Butter', ‘Permission to Dance’ Milik BTS Puncaki Billboard Hot 100
Dalam sebuah wawancara baru-baru ini dengan Weverse Magazine, penyanyi berusia 23 tahun itu membicarakan tentang pressure yang mereka hadapi terkait single yang berhasil memuncaki tangga lagu Billboard.
Seperti diketahui 'Butter' merupakan single berbahasa Inggris kedua mereka, yang dirilis pada bulan Mei 2021.
Lagu itu membuat rekor baru untuk BTS, setelah memuncaki chart Billboard Hot 100 di posisi satu selama tujuh minggu, sebelum single itudigantikan dengan single baru mereka 'Permission to Dance' padaminggu lalu.
"Aku merasa bahagia karena kami terus membuat rekor sejak 'Dynamite', itu juga terasa seperti beban," ungkap Jungkook.
Penyanyi itu menambahkan bahwa dia merasa terbebani dengan pengakuan yang diterima grup, menjelaskan bahwa itu mendorongnya untuk berpikir harus bekerja lebih keras lagi, "Seperti itulah saya," tambahnya.
“BTS adalah tim yang luar biasa, tapi mungkin masalahku adalah aku tidak bisa mengikuti kerja keras BTS,” ucapnya.
Baca Juga: Seandainya Bono Memutuskan Solo Karier, U2: Kami Bakal Mendukungnya
Kemudian dalam wawancara, Jungkook juga memberikan informasi tentang proses mixtape solonya yang akan datang. Dia mengungkapkan telah mengubah pendekatannya dalam menyusun proyek.
“Aku terus berpikir aku ingin membuat cerita originalku sendiri dan menulis lagu dari hal itu,” katanya kepadaWeverse Magazine.
“Akhir-akhir ini, daripada fokus pada cerita album secara keseluruhan, aku hanya akan menulis apa pun yang ingin aku katakan di setiap lagu,” katanya.
“Jika aku bisa mendapatkan feeling itu setelah mendengarkan sebuah lagu, aku akan langsung mencoba membuatnya. Aku akan mencoba membuatnya sedikit lebih muda,” katanya. (*)
Baca Juga: Agensi TWICE, JYP Entertainment Bakal Meluncurkan Girl Grup Baru di 2022