HAI-Online.com – Tahukan kalian bahwa fungsi organ ginjal sangat penting bagi tubuh?
Saat ginjal kita sedikit aja mengalami gangguan,akan berpengaruh padaseluruh sistem dalam tubuh akan terganggu.
Sebab fungsi utama ginjal adalah menyaring darah dan racun dari tubuh. Jika fungsi tersebut terganggu, kotoran akan menumpuk di dalam tubuh kita.
Nah fungsi ginjal yang terganggu bisa memicu penyakit jantung atau gagal ginjal.
Baca Juga: Nggak Cuma Minum Air Putih, Fungsi Ginjal Kamu Membaik dengan 7 Makanan Ini
Sayangnya, tanpa kita sadari justru diri kita sendirilah yang merusak fungsi ginjal tersebut.
Ada beberapa kebiasaan yang bisa memicu fungsi ginjal.
Agar hal itu nggak terjadi, ada baiknya kita menghindari kebiasaan yang dapat merusak ginjal seperti berikut ini:
1. Hobi makan fast food
Fast food atau makanan cepat saji memang nikmat dan praktis. Namun, terlalu banyak mengonsumsinya efeknya bisa fatal.
Sebab, makanan cepat saji tinggi kandungan natrium, yang buruk bagi jantung dan ginjal. Berlebihan mengonsumsinya bisa meningkatkan risiko batu ginjal.
Baca Juga: Belum Ada Obat Covid-19, Personal Hygiene Masih Jadi 'Senjata' Kita Hadapi Virus Berbahaya