Salah satunya yang paling menonjol adalah semakin bergantungnya masyarakat pada gadget untuk menunjang aktivitas sehari-hari.
Untuk itu, Allianz Utama Indonesia menghadirkan produk asuransi perlindungan layar ponsel yang dapat diperoleh di salah satunya melalui layanan GoSure di aplikasi Gojek.
Perencanaan keuangan di tahun 2021 juga harus mempersiapkan untuk mengantisipasi tantangan lainnya.
Salah satunya adalah risiko banjir yang seringkali terjadi di awal tahun. Ini sangatlah penting mengingat Asosiasi Asuransi Umum Indonesia (AAUI) pernah memperkirakan nilai kerugian klaim musibah banjir pada properti dan kendaraan bisa mencapai Rp1,1555 triliun.
Mariani Solihah, Head of Partnership Affinity, PT Asuransi Allianz Utama Indonesia menjelaskan tips untuk memilih asuransi properti diantaranya adalah pilih asuransi sesuai kebutuhan dan dari perusahaan terpecaya, ketahui kejelasan polis dengan baik serta pastikan perusahaan memberikan akses pelayanan yang lengkap. (*)
Penulis: Mohammad Farras Fauzi