Meski demikian, tidak disebutkan kapan game bikinan Square Enix tersebut bakal meluncur.
Yang jelas, game ini nantinya bakal tersedia di PS5 dan juga PC.
Kemudian, ada edisi khusus dari game bergenre action besutan Capcom, Devil May Cry 5, yang sempat diluncurkan di PS4, Xbox One, dan PC Maret tahun lalu.
Game dengan mekanisme permainan hack and slash ini bakal berjudul Devil May Cry 5: Special Edition dan dijadwalkan akan tersedia secara bersamaan pada saat PS5 meluncur.
Nggak ketinggalan, Sony juga mengumumkan game anyar lain yang patut juga dinanti di konsol PS5 seperti Hogwarts Legacy, Five Nights at Freddy's: Security Breach.
Sementara, di penghujung showcase tersebut, Sony juga mengungkap harga dari konsol PS5, yang dibanderol mulai dari harga Rp. 5,9 juta hingga Rp. 7,3 juta tergantung versinya.
Diketahui, PS5 akan terdiri dari dua versi yakni Standard Edition dan Digital Edition. (*)
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Deretan Game Anyar untuk PS5, Ada Sekuel God of War dan Final Fantasy"