Chester pun menjadi salah satu yang paling terpukul ketika Cornell bunuh diri pada Mei 2017, sebulan sebelum Chester tewas dengan metode yang sama.
Dalam sebuah wawancara dengan Radio.com, Mike Shinoda, menyaksikan dampak kematian Cornell terhadap Chester.
"Ketika kami melakukan checksound, Chester bahkan nggak bisa nge-handle dirinya dengan baik. Dia sudah setengah jalan dan tersedak," ungkap Shinoda.
Memang, semua momen ini bukan menandakanbahwa Chester sepenuhnya mengalami hal-hal buruk di hari-hari sebelum kematiannya.
Sebab, di tahun tersebut, Chester juga mengalami momen-momen berkesan seperti nge-rampungin album baru LP, tur Kings Of Chaos, hingga manggung lagi sama band lamanya, Grey Daze.
Tapi gimana pun juga, namanya nasib orang, tentu nggak akan mampu kita tebak. Rest in PeaceChester.(*)