Follow Us

Inilah 6 Profesi bagi Lulusan Ilmu Hukum, Nggak Cuma Jadi Pengacara!

Hanif Pandu Setiawan - Rabu, 27 Oktober 2021 | 12:10
Ikon hukum, Lady Justicia
Pixabay/WilliamCho

Ikon hukum, Lady Justicia

HAI-Online.com – Jurusan Ilmu Hukum selama diidentikkan dengan profesi pengacara.

Yap, semua pengacara mungkin memang lulusan Hukum, tapi nggak semua mahasiswa Hukum cuma harus jadi pengacara lho.

Sebenarnya selain pengacara, ada banyak profesi bergengsi lainnya yang bisa didapatkan mahasiswa lulusan jurusan Ilmu hukum.

Biar makin paham, simak nih 6 karier idaman lulusan Ilmu Hukum, selain jadi pengacara, merangkum laman Universitas Binus.

Baca Juga: Industri e-Commerce Lahirkan Banyak Profesi Baru bagi Anak Muda Aktif, Kreatif dan Melek Digital, Skill Bikin Konten Live Streaming Salah Satunya!

1. Jaksa

Jika seorang pengacara berperan sebagai pembela terdakwa dalam sebuah kasus hukum, seorang jaksa bertugas sebaliknya, yaitu menuntut terdakwa dalam pengadilan.

Itulah alasannya kamu sering mendengar istilah Jaksa Penuntut Umum (JPU) dalam sebuah persidangan.

Tanggung jawab lain dari seorang jaksa adalah meningkatkan kesadaran hukum masyarakat, melengkapi berkas perkara, melakukan penyidikan dalam bidang pidana, melaksanakan putusan peradilan, dan sebagainya.

Baca Juga: Minat Kuliah Gratis di Hong Kong? Ada Beasiswa S1 dari HK Baptist University Nih!

2. Staf Legal

Incaran mahasiswa Ilmu Hukum berikutnya lebih dikenal dengan sebutan legal officer atau legal corporate.

Editor : Al Sobry

Baca Lainnya

PROMOTED CONTENT

Latest