Follow Us

Dexa Awards Berikan Beasiswa untuk yang Mau Lanjut Sekolah di Bidang kesehatan

Al Sobry - Jumat, 28 Juni 2019 | 19:25
Dexa Awards Berikan Beasiswa untuk yang Mau Lanjut Sekolah di Bidang kesehatan
Dexa

Dexa Awards Berikan Beasiswa untuk yang Mau Lanjut Sekolah di Bidang kesehatan

Menurut Ketua Panitia DASS 2019, Dr. Raymond Tjandrawinata, tingginya antusiasme peserta terlihat saat pelaksanaan Dexa Award Science Scholarship 2019, di mana ribuan pendaftar berasal dari 295 kabupaten/kota dan 349 kampus di seluruh Indonesia.

Sebelumnya, bentuk dukungan Dexa Group terhadap pendidikan tinggi dikhususkan untuk lulusan apoteker dan telah berlangsung selama 10 tahun. Sejak 2018, bentuk dukungan Dexa Group terbuka lebih luas melalui Dexa Award Science Scholarship. Hingga saat ini Dexa Group telah memberikan dukungan pendidikan sedikitnya untuk 3.000 beasiswa mulai tingkat pendidikan dasar hingga jenjang S2.

Dalam program beasiswa DASS, mahasiswa dapat mengajukan proposal penelitian dari beragam latar belakang keilmuan yang terkait dengan kesehatan, yang hasil akhirnya nanti dapat diaplikasikan untuk kesehatan masyarakat.

Terhadap proposal yang diajukan dan terpilih sebagai pemenang, Dexa Group akan memberikan apresiasi beasiswa atau biaya riset hingga total Rp 1 miliar dan bebas memilih kampus S2 terakreditasi A di seluruh Indonesia.

Rangkaian program beasiswa DASS 2019 dimulai dari pengumuman pendaftaran dan pengumpulan proposal yang berlangsung pada 1 Februari 2019 hingga 15 April 2019.

Kalo tahun depan ada yang mau coba ikut, kenapa nggak disiapkan dari sekarang! (*)

Editor : Hai

Baca Lainnya

PROMOTED CONTENT

Latest