Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Demi Beli Sneakers, Cowok Ini Pinjam Duit 16 Temannya Sampai Rp60 Juta

Fadli Adzani - Senin, 29 April 2019 | 13:00
Ilustrasi sneakers
Nike

Ilustrasi sneakers

HAI-ONLINE.COM - Sneakers merupakan salah satu fashion item yang bisa dikoleksi oleh pecintanya. Saking sukanya, banyak orang-orang yang nggak terkendali dalam mengeluarkan uang demi beli sneakers.

Salah satunya cowok berusia 16 tahun asal Malaysia yang HAI bakal bahas di dalam artikel ini.

Dikutip dari Kwong Wah via World of Buzz, remaja yang berasal dari Seremban, Negeri Sembilan ini telah meminjam uang dari ke-16 temannya untuk membeli sepatu bermerek.

Tanpa sepengetahuan orang tuanya, dia telah meminjam uang sekitar 16 ribu ringgit atau setara dengan Rp60 juta!

Baca Juga : Gara-gara Administrasi, Barasuara Batal Tampil di Artaste Vol. 2

Uang yang ia pinjam dari teman-temannya mulai dari 100 ringgit hingga 2 ribu ringgit Malaysia.

Ia dikabarkan telah membelanjakan uang pinjaman itu untuk membeli sneakers dan barang-barang mewah lainnya.

Orang tuanya baru tau kalau dia suka meminjam uang setelah salah satu temannya datang ke rumahnya untuk menagih utang.

"Ketika saya bertanya pada anak saya, dia akhirnya mengakui telah meminjam uang pada teman-temannya tanpa sepengetahuan saya," ujar ibu yang tidak disebutkan namanya itu.

"Bahkan, tidak ada dokumen atau kwitansi pendukung pinjaman tersebut," tambahnya.

Akhirnya sang ibu pun membayar lunas utang-utang dari sang anak. Sebagian besar utangnya pun telah dibayar, kecuali pada seorang teman yang uangnya dipinjam 2 ribu ringgit Malaysia.

Jadikan ini pelajaran, ya, sob, jangan lepas diri saat ingin membeli barang yang kalian inginkan. Lebih baik kalian menabung, selain bisa belajar hidup hemat, ketika beli barang yang kalian inginkan pasti terasa lebih puas!

Editor : Hai

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

x